Suara.com - Pelatih Persija Jakarta Edson Tavares berharap Bambang Pamungkas, yang akrab disapa Bepe, mendapatkan tempat di manajemen klub jika memang memutuskan untuk pensiun.
“Saya berharap manajemen bisa mencarikan posisi baru untuk dia karena citra dan sikapnya sangat bagus,” ujar Edson di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (16/12/2019), seperti dimuat Antara.
Juru taktik asal Brazil itu mengakui bahwa dirinya sangat senang bisa bekerja sama dengan Bambang Pamungkas di tim berjuluk Macan Kemayoran.
Pertama kali Edson mengenal Bepe sekitar tahun 2001. Kemudian, pada tahun 2004, pelatih berusia 63 tahun itu bersua dengan Bepe saat dirinya melatih timnas Vietnam di Piala AFF.
Saat itu, Bepe yang memperkuat timnas Indonesia membawa skuatnya menang 3-0 atas Vietnam. Dari semua perjumpaan itu, Edson merasa Bepe memang pantas menjadi legenda yang harus diberikan penghormatan tinggi ketika memutuskan untuk pensiun.
Akan tetapi, Edson Tavares belum memutuskan apa yang akan diberikannya untuk Bepe pada laga kontra Persebaya dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2019, Selasa (17/12), yang disebut-sebut sebagai partai kandang terakhir Bambang Pamungkas bersama Persija.
“Saya baru mengetahui kabar rencana pensiun Bambang pagi tadi. Sampai sekarang otak saya masih memikirkan apa yang akan kami lakukan untuk Bambang nanti. Mungkin besok saya dapatkan solusinya,” kata Edson.
Kabar mengenai rencana pensiun Bambang Pamungkas merebak ketika akun media sosial resmi Persija Jakarta mengunggah video berdurasi 45 detik pada Sabtu (14/12/2019) yang memperlihatkan Bepe tengah bersiap memakai sepatu bola.
Dalam video itu ada tulisan “Almost there”, yang berarti "hampir tiba di sana" , dan tanggal 17.12.2019, yang menjadi hari laga Persija versus Persebaya.
Baca Juga: Tak Gentar Hadapi Persija, Aji Pastikan Persebaya Bidik Poin Penuh di SUGBK
Kemudian, pada Minggu (15/12/2019), Persija kembali memuat gambar Bambang Pamungkas dengan kalimat "Laga Home Pamungkas!".
Banyak yang beranggapan bahwa itu menjadi kata-kata perpisahan Persija kepada sosok Bambang Pamungkas, yang sudah membela Persija sejak tahun 1999.
Berita Terkait
-
Kebijakan Indra Sjafri Bikin Persija Bingung: Souza Belum Tahu Nasib Dony dan Rayhan
-
Kalahkan Persik Kediri, Mauricio Souza: Kami Lebih Baik dari Lawan Sepanjang Pertandingan
-
Hasil BRI Super League: Remontada Persija, Jungkalkan Persik Kediri 3-1
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persik Kediri Malam Ini 20 November 2025
-
Bidikan Kemenangan ke-5 Persija Jakarta, Macan Kemayoran Puji Kekuatan Teknis Persik Kediri
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Gaji Tak Seberapa Timur Kapadze Dibanding Patrick Kluivert, Deal ke Timnas Indonesia?
-
Selamat Datang! Timur Kapadze Tiba di Indonesia
-
Andil Guetemala Bantu Timnas Indonesia Tak Turun Posisi di Ranking FIFA
-
Tanpa Klub, Takehiro Tomiyasu Tetap Diproyeksikan Tampil di Piala Dunia 2026
-
Tak Punya Dasar Kuat, FA Malaysia Diminta Tidak Ajukan Banding ke CAS
-
Dekat dengan Shin Tae-yong, Nova Arianto Menjelma Jadi Pelatih Mengerikan di Timnas Indonesia
-
Exco PSSI: Ada yang Mengusulkan Timur Kapadze dan Jesus Casas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Absen di FIFA Matchday, Lille Justru 'Menang Banyak' Soal Calvin Verdonk
-
Jadwal Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-12, Ada Derbi London Utara
-
Terbongkar! Calon Pelatih Timnas Indonesia Bukan Pengangguran, Masih di Klub dan Timnas Negara Lain