Suara.com - Bayern Munich resmi mendaratkan fullback kanan Alvaro Odriozola dari Real Madrid dengan status pinjaman di bursa transfer Januari 2020 ini.
Meski demikian, kubu Bayern tidak memiliki opsi untuk mempermanenkan status pemain berusia 24 tahun tersebut pada musim panas mendatang.
Seperti dikonfirmasi laman resmi Bayern, Odriozola akan membela panji Bayern untuk enam bulan ke depan dengan menggunakan nomor punggung 2.
Odriozola pun akan bersaing secara direct dengan fullback internasional Prancis, Benjamin Pavard untuk satu tempat di sektor bek kanan dalam starting eleven Bayern.
Di musim 2019/2020 ini, menit bermain Odriozola bersama Real Madrid praktis amat minim. Kalah bersaing dengan Dani Carvajal, Odriozola cuma tampil lima kali untuk El Real --julukan Real Madrid-- di semua kompetisi.
Tak ayal, pemilik empat caps bersama Timnas Senior Spanyol itu dirumorkan ingin cabut dari Real Madrid, terlebih Piala Eropa 2020 sudah di depan mata.
Odriozola tentu tak ingin kansnya memperkuat La Furia Roja --julukan Timnas Spanyol-- terancam gara-gara jarang bermain di level klub.
Dalam beberapa hari terakhir pun santer beredar rumor yang menyebut Bayern ingin menampung Odriozola. Dan hari ini, kubu The Bavarians --julukan Bayern-- akhirnya resmi mengumumkan kedatangan Odriozola dengan status pinjaman.
"FC Bayern Munich sudah mendatangkan Alvaro Odriozola dengan status pinjaman dari Real Madrid hingga akhir musim ini," demikian pernyataan di laman resmi Bayern.
Baca Juga: Sepakati Banderol Rp 832 Miliar, Bruno Fernandes 99,9 Persen Berkostum MU
CEO Bayern, Karl-Heinz Rummenigge pun mengaku gembira dengan perekrutan Odriozola. Rummenigge mengucapkan terima kasih kepada Real Madrid yang bersedia meminjamkan sang bek kanan.
"Setelah melalui proses diskusi internal, kami menyetujui permintaan pelatih kepala Hansi Flick untuk memperkuat lini pertahanan kami dengan mendatangkan Alvaro Odriozola," ucap Rummenigge.
"Kami merasa sangat senang dengan perekrutan ini dan kami berterima kasih pada Real Madrid atas kerjasama mereka untuk transfer ini," tukasnya.
Berita Terkait
-
Real Madrid Dibobol Kiper Benfica di Liga Champions, Pelatih Barcelona Ikut Berkomentar
-
Siapa Lawan Real Madrid di Babak Play-off Liga Champions, Lawan Benfica Lagi?
-
Benfica Hajar Real Madrid 4-2, Jose Mourinho Bilang Los Blancos Calon Juara Liga Champions
-
Jose Mourinho Bongkar Strategi Jebloskan Real Madrid ke Playoff Liga Champions
-
Kiper Benfica Bingung Bisa Bobol Gawang Real Madrid
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Naturalisasi Baru, Eks Pemain Timnas Slovakia U-21 Ubah Warga Negara Jadi Vietnam
-
Hitung-hitungan Maarten Paes Jadi Kiper Utama Ajax Amsterdam, Apa Saja Aturannya?
-
Dirumorkan ke Super League, Mauro Zijlstra Justru Jadi Pahlawan Kemenangan FC Volendam
-
Skenario Timnas Futsal Indonesia Lolos Perempatfinal Piala Asia Futsal 2026 Hari Ini
-
Jose Mourinho Bongkar Strategi Jebloskan Real Madrid ke Playoff Liga Champions
-
Maarten Paes Tiba di Markas Ajax Amsterdam, Langsung Senyam Senyum
-
Kiper Benfica Bingung Bisa Bobol Gawang Real Madrid
-
Statistik Maarten Paes, Sudah Pantas Jadi Kiper Utama Ajax Amsterdam?
-
Pelatih Thailand Keluhkan Lapangan Velodrome Jakarta Meski Menang Lawan Libanon di AFC Futsal 2026
-
Real Madrid Dibobol Kiper Benfica di Liga Champions, Pelatih Barcelona Ikut Berkomentar