Suara.com - Pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Barcelona kontra Napoli yang dijadwalkan dimainkan pada 18 Maret waktu setempat atau 19 Maret waktu Indonesia akan diselenggarakan tanpa kehadiran penonton. Keputusan tersebut diambil menyusul meningkatnya kecemasan penyebaran virus corona.
Pertandingan tersebut akan dimainkan di Camp Nou setelah di leg pertama yang berlangsung di Stadion San Paolo, Naples, 26 Februari 2020, kedua tim bermain imbang 1-1.
Di leg pertama Napoli unggul lebih dulu lewat gol Dries Mertens di menit 30. Beruntung bagi Barcelona, gol Antoine Griezmann dimenit 57 membatalkan kemenangan Partenopei.
"Pertandingan Liga Champions yang dijadwalkan dimainkan pada Rabu, 18 Maret, antara FC Barcelona dan Napoli, akan dimainkan di Camp Nou tanpa kehadiran penonton," demikian pernyataan Barca melalui laman resminya, Selasa (10/3/2020).
Pertandingan-pertandingan Liga Champions lainnya pekan ini, yakni PSG kontra Borussia Dortmund dan Valencia kontra Atalanta, juga akan dimainkan tanpa penonton.
Sebelumnya pemerintah Barcelona, ibu kota wilayah otonom Katalonia, secara resmi meminta pertandingan 16 besar Liga Champions antara Barcelona FC kontra Napoli untuk dimainkan tanpa kehadiran penonton. Dilansir Antara dari Football Italia, permintaan tersebut dilayangkan terkait kekhawatiran penyebaran virus corona.
Tiga hari sebelumnya, Kementerian Kesehatan Spanyol mengumumkan bahwa pertandingan Liga Champions antara Barcelona FC vs Napoli tidak berisiko, dan para penggemar akan dapat menyaksikan pertandingan itu secara langsung di dalam stadion.
Namun, Generalitat de Catalunya kini mengajukan permohonan resmi yang meminta agar pertandingan yang dijadwalkan berlangsung pada 18 Maret (waktu Barcelona) di Camp Nou untuk dimainkan tanpa penonton.
Baca Juga: Prediksi Valencia Vs Atalanta, Hidup Mati Los Che dan Mimpi Indah La Dea
Tag
Berita Terkait
-
Drama 5 Gol! Juventus Menang Dramatis Lawan Bodo, Jonathan David Jadi Pahlawan
-
Leverkusen Bikin Kejutan Besar! Manchester City Dibungkam 2-0 di Etihad
-
Chelsea Bantai Barcelona 3-0, Blaugrana Tak Berkutik dengan 10 Pemain
-
Prediksi Line-up Tim Matchday 5 Liga Champions: Rekor Haaland, Barca dan Chelsea Pincang
-
PSSI Sudah Tahu? Jordi Cruyff Diam-diam Negosiasi dengan Ajax di Barcelona
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
Arsenal vs Bayern Munich: Vincent Kompany Siap Ladeni Taktik Mikel Arteta
-
Chelsea Lumat Barcelona 3-0, Thierry Henry Samakan Estevao dengan Ryan Giggs
-
Balik Lagi ke Lapangan Usai Dipecat PSSI, Denny Landzaat Dibuat Malu Jose Mourinho
-
Cerita Asal Usul Nama Giovanni van Bronckhorst, Berbau Italia Berdarah Indonesia
-
Alex Pastoor Ngarep Rumor Jadi Pelatih Ajax Amsterdam Jadi Kenyataan
-
Jurnalis Pengungkap Skandal Naturalisasi FAM Diserang Brutal, Dikejar, Dipukul, Ditendang
-
Terungkap! Ayah Giovanni van Bronckhorst Bukan Orang Sembarangan di Belanda
-
Drama 5 Gol! Juventus Menang Dramatis Lawan Bodo, Jonathan David Jadi Pahlawan
-
Leverkusen Bikin Kejutan Besar! Manchester City Dibungkam 2-0 di Etihad
-
Chelsea Bantai Barcelona 3-0, Blaugrana Tak Berkutik dengan 10 Pemain