Suara.com - Persiraja Banda Aceh akan melakukan latihan terakhirnya sebelum meliburkan para pemainnya mulai Selasa (24/3/2020) hingga batas waktu yang belum ditentukan karena wabah virus corona COVID-19.
"Persiraja hari ini latihan terakhir, kita belum tahu (libur) sampai kapan, tergantung jadwal dari PSSI. Kalau kita lihat dari pengumuman pemerintah, berakhirnya masa darurat ini tanggal 29 Mei 2020," kata Presiden Persiraja Nazaruddin Dek Gam seperti dikutip laman resmi klub seperti dilansir Antara, Senin (23/3/2020).
Perpanjangan status darurat wabah virus corona atau Covid-19 telah dimulai sejak 29 Februari hingga 29 Mei, atau selama 91 hari.
Dengan demikian, mengacu pada agenda cuti bersama Lebaran 2020 yang akan berlangsung pada 24 dan 25 Mei. Sehingga dapat disimpulkan bahwa para pemain Persiraja akan libur sampai Idul Fitri 2020.
"Pasti setelah (Hari Raya Idul Fitri) itu akan keluar jadwal yang baru, nah selama libur, anak-anak yang tinggal di Banda Aceh kita kasih uang makan, silahkan tinggal di mess, dan bagi yang ingin pulang ke kampung halaman juga silahkan," lanjutnya.
Para pemain Laskar Rencong masih akan menjalani latihan terakhir pada sore ini di Stadion H.Dimurthala.
Dek Gam mengatakan bahwa pelatih kepala Hendri Susilo, asisten pelatih Akhyar Ilyas, pelatih kiper Eddy Harto, serta pelatih fisik Irwansyah telah menyiapkan program latihan untuk dikerjakan para pemain selama masa libur.
Pada Minggu (22/3/2020), PSSI secara resmi menghentikan seluruh kompetisi Liga 1 dan Liga 2 sesuai dengan arahan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk membendung penyebaran pandemi COVID-19.
Persiraja saat ini menghuni peringkat ketujuh di klasemen sementara Liga 1 sebelum kompetisi dihentikan. Tim paling ujung Barat Indonesia itu mencatatkan satu kemenangan dan dua kali imbang.
Baca Juga: Jaga Kebugaran, Zah Rahan Latihan Mandiri di Pantai Parangtritis
Berita Terkait
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Anggaran Daerah Dipotong, Menteri Tito Minta Pemda Tiru Jurus Sukses Sultan HB X di Era Covid
-
Persiraja Banda Aceh Kembali Gagal Menang di Kandang, Pelatih Minta Maaf
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia
-
Motivasi John Herdman Latih Timnas Indonesia: Ingin Cetak Sejarah di Hadapan 280 Juat Orang
-
Reaksi Dean James Usai Go Ahead Eagles Kandas di Liga Europa
-
Dedi Kusnandar Comeback! Bojan Hodak Siapkan Peran Vital Gantikan Marc Klok di Persib
-
Persib Bandung Pantang Jemawa, Bojan Hodak Anggap Persis Solo Tim Berbahaya di Tangan Coach Milo
-
Puncak Klasemen Terancam, Teja Paku Alam Haramkan Persib Terpeleset di Kandang Persis Solo
-
Persib vs Persis Solo: Misi Curi Poin di Manahan Tanpa Jenderal Lapangan Tengah