Suara.com - Setelah berbulan-bulan lamanya vakum bermain di Old Trafford imbas pandemi COVID-19, Manchester United akhirnya bakal kembali mentas di stadion kebanggaannya itu.
Manchester United akan menjamu Sheffield United pada laga pekan ke-31 Liga Inggris 2019/2020, Kamis (25/6/2020) dini hari nanti pukul 00.00 WIB.
Laga ini sendiri bukan laga sembarangan. Partai ini memang cukup krusial bagi kedua tim, kemenangan bakal sangat membuka kans untuk finis di empat besar dan lolos ke fase grup Liga Champions musim depan.
Bermain di kandang sendiri, Manchester United memang diunggulkan untuk menang, di mana mereka kini ada di peringkat kelima papan klasemen dengan raihan 46 poin dari 30 laga, berjarak lima poin dari Chelsea di urutan keempat.
Namun, akan salah besar jika tim tuan rumah memandang sebelah mata Sheffield United.
Meski berstatus tim promosi, klub berjuluk The Blades tampil ciamik sepanjang musim dan kini berada di peringkat kedelapan klasemen.
Sheffield cuma terpaut dua poin dari Manchester United, dan jika mampu memenangi laga dini hari nanti, tim asuhan Chris Wilder itu akan menyalip Setan Merah.
Mimpi untuk tampil di Liga Champions pun bakal terus terjaga, sebagaimana tujuh matchweek tersisa masih menanti di Liga Inggris musim ini.
Tak heran, manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer meyakini bahwa laga dini hari nanti bakal alot alias sengit sejak menit awal.
Baca Juga: Jelang Liverpool vs Crystal Palace: Klopp Puji Habis Ketangguhan Alisson
"Saya memang tidak mengenal Chris Wilder (manajer Sheffield] dengan baik, namun saya tahu bahwa ia akan membakar semangat timnya di laga ini usai kalah dari Newcastle United (dengan skor 0-3 pada laga pekan ke-30 lalu)," ucap Ole seperti dimuat Manchester Evening News.
"Kekalahan dari Newcastle tak mengubah apapun, Sheffield telah tampil luar biasa sepanjang musim ini. Saya yakin laga di Old Trafford nanti akan sangat ketat sejak menit awal," sambung pelatih berusia 47 tahun asal Norwegia itu.
"Apalagi ada kepentingan khusus di laga nanti. Mereka masih punya kans besar untuk finis di top four, jadi mereka tentu akan tampil ngotot. Dan mereka bisa juga tampil nothing to lose, yang mana saya pikir ini akan jadi keuntungan buat mereka," celoteh Ole.
"Apa pun itu, kami juga bertekad meraih kemenangan. Kami jelas-jelas ingin meraih poin penuh dan akan tampil lebih ngotot. Kami bermain di kandang, jadi kami membidik hasil maksimal," sesumbar eks pelatih Cardiff City itu.
Berita Terkait
-
Cole Palmer ke Manchester United Gantikan Bruno Fernandes?
-
Carrick Bawa DNA Sir Alex Kembali Saat Manchester United Bungkam Arsenal dan Manchester City
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Manchester United Serius Kejar Kader Meite dari Rennes, Saling Sikut dengan Al Hilal
-
Akhiri Kontrak Lebih Cepat, Raheem Sterling Berpisah dengan Chelsea
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Siapa Roman Paparyga? Mantan Striker Meteor yang Didatangkan Persis Solo
-
Cerita Pemain Keturunan Maluku yang Dijuluki The Next Frenkie de Jong, Latihan Sekolah Latihan
-
Apa Kabar Julian Oerip, Masih Ada Kans Dilirik John Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Bawa Lille ke Playoff Liga Europa, Bruno Genesio Bangga dengan Calvin Verdonk
-
Juwensley Onstein Pamer Berada di Nou Camp Barcelona, Benarkah Ia Keturunan Indonesia?
-
Rapor Dean James di Laga Liga Europa, Gagal Bawa Go Ahead Eagles Lolos Playoff
-
Nyaris Malu, Lille Lolos ke Playoff Liga Europa, Calvin Verdonk Cetak Sejarah
-
Menang Dramatis Atas Kirgiztan, Hector Souto Pilih Kalem Soal Perempat Final
-
Hasil Liga Europa: Peforma Ciamik Calvin Verdonk Bawa Lille ke Playoff
-
Berapa Uang yang Keluar dari Ajax Amsterdam untuk Rekrut Maarten Paes?