Suara.com - General Manager klub Arema FC Ruddy Widodo mengatakan bahwa pihaknya menerima kebijakan PT Liga Indonesia Baru (LIB) soal subsidi untuk tim-tim Liga 1 2020 di masa pandemi COVID-19.
Ruddy mengatakan kepada Antara di Jakarta, Jumat (17/7/2020), keinginan LIB untuk memberikan subsidi sebesar Rp800 juta perbulan kepada setiap klub Liga 1 mulai bulan September 2020 adalah jalan terbaik saat ini.
"Jumlah Rp800 juta itu, kan, artinya naik hampir seratus persen dari sebelumnya Rp520 juta. Kalau ngomong berat, ya, berat. Kalau kurang, pasti kurang. Namun, kami harus bersyukur. Yang penting, liga bisa terus berjalan," ujar dia.
LIB melalui direktur operasionalnya Sudjarno mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk memberikan subsidi Rp800 juta perbulan kepada setiap tim Liga 1 pada lanjutan kompetisi mulai bulan September 2020, atau satu bulan sebelum 'kick off' lanjutan Liga 1, sampai Februari 2021.
Jumlah itu sesuai rencana yang pernah dipaparkan saat LIB dan PSSI bertemu secara virtual dengan klub-klub Liga 1 pada awal Juni 2020.
PT LIB sudah memaparkan perihal subsidi Rp800 juta perbulan dalam pertemuan dengan klub-klub Liga 1 secara virtual, Jumat (17/7/2020).
Meski demikian, besaran subsidi terkini masih akan didiskusikan dengan pihak klub pada rapat berikutnya yang rencananya berlangsung pada Senin, 27 Juli 2020.
Namun, Sudjarno mengisyaratkan bahwa pihaknya tidak bisa memberikan subsidi untuk bulan April sampai Juni 2020, saat di mana klub diwajibkan PSSI menggaji pemain dan pelatihnya meski kompetisi diliburkan karena pandemi COVID-19.
Alasannya, subsidi hanya dapat dibayar ketika pertandingan bergulir. Hal ini juga terkait sponsor dan lain-lain.
Baca Juga: LIB: Klub Peserta Liga 1 2020 Bakal Disubsidi Rp800 Juta Per Bulan
Ruddy Widodo sendiri memaklumi hal tersebut. Dia berharap klub-klub lain juga demikian.
"Keadaan kemarin, kan, force majeure. Jadi sebenarnya harus tahu sama tahu. Kita sama-sama berkorban untuk kompetisi," tutur Ruddy.
Berita Terkait
-
Borong 2 Gol Kemenangan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Penuhi Janjinya
-
Bahlil Tunjuk Tim Baru BPH Migas untuk Pelototi Penyaluran BBM Subsidi
-
Mauricio Souza Ungkap Kekurangan Persija Jakarta Meski Menang atas Arema FC
-
Mauricio Souza Puji Performa Persija Jakarta, Tapi Arema FC Bertahan dengan Baik di Kanjuruhan
-
Pemain Keturunan Spanyol Jadi Korban Kemenangan Dramatis Persija Atas Arema FC
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
Bryan Mbeumo Disebut Winger Paling Lengkap di Premier League Musim Ini
-
Julian Nagelsmann Desak Ter Stegen Tinggalkan Barcelona
-
Putra Legenda Belanda Ini Berstatus Pemain Keturunan, Bisa Bela Timnas Indonesia?
-
Jelang Derbi Jatim, Pelatih Arema FC Fokus Benahi Kebugaran Pemain
-
Fabio Grosso Minta Jay Idzes Cs Berkorban Demi Sassuolo, Target di Serie A Jelas
-
Thibaut Courtois Alami Cedera Paha Kanan
-
Federico Chiesa Tolak Panggilan Timnas Italia, Reaksi Gattuso di Luar Dugaan
-
Riley Reemnet, Penerus Jay Idzes: Sama-Sama Berdarah Semarang Sudah Cetak 4 Gol dan 4 Assist
-
Pelatih Timnas Jerman Kambing Hitamkan Liverpool yang Bikin Florian Wirtz Melempem
-
Media Malaysia Ikut Soroti Timnas Indonesia Cetak Sejarah di Piala Dunia U-17 2025