Suara.com - Timnas U-16 Indonesia terancam kehilangan salah satu pemain andalannya di Piala Asia U-16 2020, Ruy Ariyanto. Ruy Ariyanto mengalami cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL).
Cedera tersebut didapat Ruy saat sedang berlatih bersama skuat Timnas Indonesia U-16, dalam pemusatan latihan atau training camp (TC) di Bekasi yang digelar sejak 6 hingga 29 Juli mendatang.
Menurut Pelatih Timnas Indonesia U-16 Bima Sakti, pemain Persebaya Surabaya U-16 itu diperkirakan harus beristirahat paling cepat selama enam bulan.
Itu berarti, Ruy terancam tidak bisa tampil di Piala Asia U-16 yang akan digelar pada 25 November sampai 12 Desember 2020 mendatang di Bahrain.
Meski demikian, diakui Bima perkembangan kondisi sang pemain cukup bagus dan tidak menutup kemungkinan Ruy pulih lebih cepat.
"Dia (Ruy Arianto) saat ini masih bersama tim dan sedang dalam tahap penyembuhan. Informasinya memang cukup lama ya dia harus absen sekitar enam sampai sembilan bulan," kata Bima Sakti saat dihubungi awak media via telepon, Selasa (28/7/2020).
"Tapi saya lihat, perkembangannya sangat bagus sekali dari mulai cedera sampai dengan sekarang. Terlebih anaknya rajin untuk melakukan terapi. Mudah-mudahan saja bisa sembuh dengan cepat," tambahnya.
Lebih lanjut, juru taktik yang pernah menjadi pemain PSM Makassar itu telah menyiapkan pengganti Ruy. Ada tiga pemain yang menurut Bima cocok untuk menggantikan Ruy di tim saat ini.
"Sejauh ini kami mencari alternatif, ada tiga pemain yang sudah dicoba untuk mengisi posisi Ruy. Ada Alexandro Felix Kamuru, Raka Cahyana Rizky, Wahyu Agong Drajat. Ketiganya dirasa paling cocok untuk mengisi posisi itu," pungkasnya.
Baca Juga: Alasan Persebaya Tolak Lanjutan Kompetisi Liga 1 2020
Berita Terkait
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Persebaya Dijuluki Kuburan Pelatih, Bernardo Tavares Justru Merasa Tertantang
-
Tiba di Surabaya, Bernardo Tavares Blak-blakan Soal Rencana untuk Persebaya
-
Pemain Timnas Australia Klarifikasi Usai Dirumorkan Gabung Persebaya Surabaya
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Strategi Milomir Seslija Bawa Persis Solo Incar Poin Penuh Lawan Semen Padang di BRI Super League
-
Statistik Memukau Asnawi Mangkualam Bersama Port FC Meski Pindah Posisi Jadi Bek Kiri Liga Thailand
-
Apakah Manchester United Dzolim ke Ruben Amorim?
-
Respons Jay Idzes Soal Harga Pasarnya Meroket Tebus Rp173 Miliar
-
Kepindahan John Herdman ke Timnas Indonesia Disorot Media Brasil, Apa Katanya?
-
4 Pemain Timnas Indonesia yang Tambah Sukses Usai Pindah Klub Tahun Lalu
-
Bojan Hodak Waspadai Persija Jakarta Jelang Duel Panas di GBLA Usai Boros Belanja Pemain
-
Wasit Korea Selatan Pimpin Duel Persib Bandung vs Persija di GBLA, Rekam Jejaknya Bikin Sorotan
-
Tatap Duel Panas Persib vs Persija, Tekad Teja Paku Alam Tampil Sempurna di GBLA
-
Bek Kiri Timnas Indonesia Berpotensi Pindah ke Ajax Amsterdam?