Suara.com - Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah menentukan 30 nama pemain yang bakal ikut serta dalam training camp (TC) Timnas U-19 di Kroasia. Rencananya, akhir Agustus ini mereka bakal berangkat.
Shin Tae-yong mengatakan 30 pemain ini dipilih berdasarkan penilaiannya selama pemusatan latihan di Jakarta. Tidak ada campur tangan dari pihak lain.
"Kami memilih 30 pemain untuk dibawa ke Kroasia. Pemain saat ini dalam kondisi bagus dan terus mengalami perkembangan yang positif setiap harinya," kata Shin Tae-yong dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com.
"Saya yakin selama di Kroasia, fisik, teknik, dan permainan Timnas Indonesia U-19 akan makin meningkat," tambah juru taktik asal Korea Selatan itu.
Selama di Kroasia, Timnas Indonesia U-19 akan mengikuti sebuah turnamen pada 2-8 September 2020. Tuan rumah Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi bakal menjadi lawannya.
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri menambahkan selain mengikuti turnamen di Kroasia, Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19-- direncanakan akan menjalani beberapa laga uji coba.
"Sesuai intruksi Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan), saya bersama pelatih Shin Tae-yong terus melakukan koordinasi perkembangan tim,” ujar Indra Sjafri.
Setelah TC di Kroasia, Timnas U-19 akan berangkat ke Uzbekistan untuk mengikuti Piala Asia U-19 2020 pada 14-31 Oktober mendatang. Di ajang tersebut Pasukan Merah Putih berada di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Kamboja, dan Iran.
Berikut Daftar 30 Nama Pemain Timnas U-19 yang Mengikuti TC ke Kroasia:
Baca Juga: Adriano Junior Ingin Bawa Timnas Indonesia U-16 ke Piala Dunia U-17
1. Adi Satryo - PSMS Medan
2. Erlangga Setyo - Persib Bandung
3. Yofandani Damai - PSIS SEmarang
4. Pratama Arhan - PSIS Semarang
5. Yudha Febrian - Barito Putera
6. Komang Tri - Bali United
7. Elkan Baggot - Ipswich Town
8. Ahmad Rusadi -
9. Muhammad Fadhil - Semen Padang FC
10. Bayu M. Fiqri - PON Jatim
11. Rizky Ridho - Persebaya
12. Bagas Kaffa - Barito Putera
13. Komang Teguh - Diklat Ragunan
14. Andre Oktaviansyah, -
15. David Maulana - Barito Putera
16. Brylian Aldama,
17. Beckham Putra - Persib Bandung
18. Mohammad Kanu - Babel United FC
19. Braif Fatari - Persija Jakarta
20. Andi Irfan - AS Abadi Tiga Naga
21. Sandi Arta - Persija Jakarta
22. Witan Sulaeman - FK Radnik Surdulica
23. Jack Brown - Lincoln City
24. Mochammad Supriadi - Persebaya
25. Irfan Jauhari - Bali United
26. Khairul Zakiri - Gymnastica Cueta
27. Saddam Gaffar - PSS Sleman
28. Ahmad Afhridrizal - Vamos Indonesia
29. Moh. Bahril - PSIS Semarang
30. Serdi Fano - Bhayangkara FC
Berita Terkait
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?
-
Bojan Hodak Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Igor Tolic Ungkap Hal Mengejutkan
-
Fabio Lefundes Lebih Cocok Latih Timnas Indonesia Dibanding Timur Kapadze?
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?
-
Johannes Siregar Pemain Keturunan Batak di Jerman, Pernah Belajar di Klub Kevin Diks
-
Bojan Hodak Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Igor Tolic Ungkap Hal Mengejutkan
-
Miris! Klub Malaysia Ogah Tampung 7 Pemain Naturalisasi Abal-abal