Suara.com - Jadwal cukup padat akan dijalani skuat Timnas U-19 Indonesia selama menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) di Kroasia. Selain mengikuti turnamen, armada Shin Tae-yong juga akan berhadapan dengan Qatar dan Dinamo Zagreb.
Namun, belum diketahui kapan uji coba kontra Qatar dan Dinamo Zagreb akan digelar. Saat ini yang sudah dipastikan Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- akan melakoni sebuah turnamen.
Pada turnamen tersebut, Timnas U-19 akan berhadapan dengan tuan rumah Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi. Ajang itu berlangsung pada 5-11 September 2020.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menjelaskan jika uji coba itu benar terlaksana akan sangat bagus bagi Timnas U-19. Pasalnya, lawan-lawan yang dihadapi merupakan tim kuat.
"Setelah mengikuti turnamen tersebut, Timnas Indonesia U-19 melanjutkan uji coba dengan beberapa negara dan klub di Kroasia hingga akhir September mendatang," kata Iriawan dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Senin (31/8/2020).
"Lawan-lawan yang akan dihadapi yakni Qatar, Bosnia dan Herzegovina, serta Dinamo Zagreb. Mereka merupakan tim kuat dan bagus untuk Timnas U-19," tambah lelaki yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.
Skuat Timnas Indonesia U-19 sudah tiba di Kroasia pada Minggu (30/8/2020) pagi waktu setempat. Tidak butuh waktu lama beristirahat, Shin Tae-yong, langsung menggelar latihan sore meski dengan materi ringan.
TC di Kroasia ini sebagai persiapan Timnas Indonesia U-19 mengikuti Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan pada 14-31 Oktober mendatang. Namun, kejuaraan tersebut kemungkinan batal digelar karena pandemi COVID-19.
Jika Piala Asia U-19 2020 ditunda, PSSI berencana melanjutkan pemusatan latihan Timnas U-19. Setelah rampung menjalani pemusatan latihan di Kroasia, PSSI berencana menggelar TC lanjutan di negara Eropa lain.
Baca Juga: Dua Wonderkid Persija Dibawa Shin Tae-yong ke Eropa, Begini Komentar Ferry
Spanyol, Turki atau Portugal akan menjadi tujuan Witan Sulaeman dan kawan-kawan. Dari tiga opsi di atas, Shin Tae-yong ingin skuatnya melanjutkan TC di Portugal.
Namun hingga saat ini baru federasi sepak bola Turki yang memberikan respons soal rencana Timnas U-19 tersebut.
Berita Terkait
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor
-
PSSI Tidak Main-main! Rekam Jejak Mentereng Cesar Meylan, Asisten John Herdman
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor