Suara.com - Timnas Indonesia U-19 akan berhadapan dengan Qatar pada pertandingan uji coba di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kroasia, Kamis (17/9/2020). Jelang kedua tim saling berhadapan, timnas Qatar meminta skuat Merah Putih lebih dahulu menjalani swab test.
Hal itu seperti disampaikan oleh juru taktik Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan itu menyebut Qatar melakukan swab test dalam waktu tiga hari sekali.
"Kalau dari tim Qatar U-19 sendiri melakukan swab test tiga hari sekali. Di samping ini memang protokol kita, tim Qatar minta tolong kepada kita juga untuk melakukan swab test mandiri sebelum pertandingan di tanggal 17 September," kata Shin Tae-yong dikutip dari kanal YouTube PSSI, Kamis (17/9/2020).
Sementara Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menyebut skuat Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- sudah menjalani swab test. Mantan Kapolda Metro Jaya itu menginformasikan seluruh pemain dalam kondisi sehat.
"(Timnas Indonesia U-19) dua hari lalu mereka juga baru menjalani swab test pemain dan ofisial. Malam ini akan melakukan laga persahabatan melawan Qatar," ujar Iriawan di sela acara penandatanganan Nota Kesepahaman soal bergulirnya Liga 1 dan 2 dengan BNPB.
Sementara terkait kekuatan Qatar, Shin Tae-yong mengaku tidak banyak tahu. Yang jelas, juru racik berusia 51 tahun tersebut menganggap Qatar adalah lawan yang tangguh sehingga tak bisa diremehkan.
"Kami belum pernah melawan timnas Qatar. Jadi jujur sebenarnya belum tahu banyak tentang mereka. Namun dari yang kami dengar mereka sangat bagus di Asia. Kita waspada dan tidak meremehkan mereka di pertandingan nanti," Shin Tae-yong menambahkan.
Pertandingan melawan Qatar akan berlangsung dua kali. Timnas U-19 akan kembali menantang Qatar pada 20 September mendatang.
Setelah itu, Witan Sulaeman dan kawan-kawan dijadwalkan melawan Bosnia-Herzegovina pada 25 September 2020. Lalu, Timnas U-19 juga bakal melawan Dinamo Zagreb, Senin (28/9/2020).
Baca Juga: Lawan Qatar, Bek Timnas Indonesia U-19 Kaul Berikan Kemampuan Terbaik
Berita Terkait
-
Negara yang Dulu Dikalahkan Timnas Indonesia Era STY, Kini Selangkah Menuju Piala Dunia 2026
-
Gaji Timur Kapadze Terungkap, Tak Sampai Separuh dari Kluivert dan Shin Tae-yong
-
Sudah Lupakan Saja, 2 Calon Resmi Tak Bisa Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Kata-kata Shin Tae-yong soal Nova Arianto Gagal di Piala Dunia U-17 2025
-
Timur Kapadze Mengaku Kagum dengan STY, Kini Lanjutkan Tongkat Estafet di Timnas Indonesia?
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Karim Benzema Buka Peluang Balik ke Real Madrid, tapi Ada Syaratnya
-
Pep Guardiola Tutup Pintu! Tolak Mentah-Mentah Jadi Presiden Barcelona
-
Adrian Wibowo Bersedia Main di SEA Games 2025 untuk Timnas Indonesia U-23, PSSI Lobi LAFC
-
Mees Hilgers Bikin Fisioterapis Terkejut, Prediksi Comeback Lebih Cepat
-
Enggan Tanggapi Road Map 'Garuda Membara', Sumardji: Sumbernya dari Mana?
-
Merasa Buang Waktu, Pemain Keturunan Indonesia Pilih Tinggalkan Man City Demi Gelar Sarjana Hukum
-
Eks Asisten Kluivert Gabung Raksasa Ajax Usai Didepak Timnas Indonesia
-
Spanyol Catat 30 Laga Beruntun Tanpa Kekalahan, Luis de la Fuente Ingatkan Pemain Tak Puas Diri
-
Ban Kapten Pindah ke Ivar Jenner, Kadek Arel Buka Suara
-
Bek Mali Puji Ivar Jenner sebagai Pemain Timnas Indonesia U-22 Paling Menonjol