Suara.com - Pelatih Persija Sudirman menegaskan bahwa skuatnya tidak akan bersantai meski lanjutan Liga 1 musim 2020 ditunda oleh PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB).
"Ditundanya liga tidak membuat kami berleha-leha," ujar Sudirman, dikutip Antara dari laman resmi Persija di Jakarta, Selasa (6/10/2020).
Menurut Sudirman, jeda pada penangguhan liga akan dimanfaatkan untuk terus berlatih demi memperbaiki performa dan menambal kekurangan skuat.
Sudirman tidak ingin para pemain tim berjuluk Macan Kemayoran tidak siap ketika liga diputuskan kembali bergulir.
"Kami memanfaatkan waktu untuk kembali memperbaiki segala aspek. Ini supaya saat liga kembali berputar kami dapat tampil prima," tutur Sudirman.
Dalam latihan di Depok, Jawa Barat, Selasa (6/10/2020), Persija menempa fisik pemain dengan melakukan latihan beban di pusat kebugaran.
Kemudian, Marc Klok dan kawan-kawan melanjutkan latihan di lapangan dengan menu pemantapan organisasi permainan.
Tim pelatih meminta para pemain untuk melakukan pola serangan dari berbagai sisi. Sesi latihan diakhiri dengan pertandingan internal.
Sebagaimana diketahui, lanjutan Liga 1 Indonesia 2020 sebelumnya direncanakan kembali bergulir pada 1 Oktober. Akan tetapi PSSI memutuskan untuk menunda kompetisi.
Baca Juga: Lakoni 6 Uji Coba, Ini 3 Tim yang Akan Dihadapi Timnas Indonesia U-19
Liga 1, dan juga Liga 2 2020, untuk sementara tidak dapat dilaksanakan karena ketiadaan izin keramaian dari Kepolisian Negara Republik Indonesia lantaran masih tingginya kasus COVID-19.
PSSI berharap kompetisi berlangsung kembali pada November 2020 agar tidak terbentur agenda-agenda yang sudah ditetapkan seperti Piala Dunia U-20 tahun 2021.
Berita Terkait
-
Persija Siap Berbenah Di Dua Laga Tandang Selanjutnya
-
Insiden Horor Liga 2: Pemain Persikad Gegar Otak, PSSI Minta Komdis Bertindak Tegas
-
Indra Sjafri Kembali! Mampukah Pertahankan Emas SEA Games di Kandang Thailand yang Penuh Dendam?
-
Synchronize Fest 2025 Mengenang Kisah Cinta Rangga & Cinta
-
Tingkatkan Kualitas Pelatih, PSSI Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Lisensi D Nasional
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Chelsea Siapkan Tawaran Fantastis Rp1,6 T untuk Bintang Baru Premier League
-
Pasukan Graham Arnold Siap Tempur! Eks Pelatih Irak: Kami Tak Takut Indonesia
-
Xabi Alonso Ketar-ketir! Kylian Mbappe Putuskan Tinggalkan Real Madrid
-
Kevin Diks Bela Timnas Indonesia dengan Kondisi Tak Stabil?
-
Persija Siap Berbenah Di Dua Laga Tandang Selanjutnya
-
Marc Klok Bertekad Cetak Sejarah Bersama Timnas Indonesia
-
Andre Rosiade Koar-koar Eduardo Almeida Out, Manajemen Semen Padang Balas Begini
-
Laga Juventus vs Milan Balik ke Setelan Pabrik, Fabio Capello Kecewa Berat
-
Diacuhkan Ruben Amorim, Joshua Zirkzee Diperebutkan Juventus dan AC Milan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!