Suara.com - Bayern Munich dikabarkan telah mundur dalam upaya mereka memberikan kontrak baru kepada David Alaba setelah gagal mencapai kesepakatan dengan pemain timnas Austria itu.
Presiden Bayern Herbert Hainer mengatakan bahwa klub menetapkan tenggat waktu sampai 31 Oktober untuk mencapai kesepakatan dan memutuskan untuk mengakhiri negosiasi setelah agen Alaba mengindikasikan tawaran terbaru mereka tidak dapat diterima.
Kontrak Alaba saat ini akan berakhir pada akhir musim 2020-21 dan bila kesepakatan tidak tercapai maka Alaba akan bebas untuk melakukan pembicaraan dengan klub lain mulai Januari.
Sejumlah tim telah dikaitkan dengan bek berusia 28 tahun itu, terutama juara Serie A Juventus.
“Kami memberinya tawaran yang sangat, sangat bagus, sangat adil, dan kompetitif - terutama selama periode sulit ini,” kata Hainer kepada BR24Sport yang dikutip Goal pada Senin (2/11/2020).
“Kami memberi tahu agen David pada pertemuan terakhir bahwa kami menginginkan kejelasan dan jawaban pada akhir Oktober, karena kami ingin merencanakan posisi dan personel yang begitu penting. Namun, kami tidak mendengar apapun.“
"Direktur Olahraga kami Hasan Salihamidzic kemudian menghubungi agen tersebut dan jawabannya adalah tawaran tersebut masih kurang memuaskan dan kami harus lebih memikirkannya.“
"Kami kemudian memutuskan untuk mundur sepenuhnya. Itu artinya tidak ada lagi tawaran."
Keputusan Bayern untuk menarik tawaran mereka adalah kabar terbaru dalam saga kontrak Alaba yang panjang dan alot itu.
Baca Juga: Pirlo Puji Habis Impak Cristiano Ronaldo Usai Sembuh dari COVID-19
Mantan presiden Bayern Uli Hoeness dan ayah Alaba terlibat perseteruan terkait negosiasi kontrak baru sang pemain.
George Alaba merespon keras sebuah sindiran Hoeness yang menyebut bahwa David hanya tertarik terhadap uang dan menuduhnya "menyebarkan kebohongan kotor."
Hoeness juga menyebut agen Alaba, Pini Zahavi sebagai "piranha rakus." Komentar dari Hoeness tersebut membuat Alaba buka suara, dengan sang bek itu menyangkal tuduhan bahwa tuntutan gajinya terlalu tinggi.
Pelatih Bayern Hansi Flick mengatakan pada Sabtu bahwa ia tetap yakin bahwa bek berusia 28 tahun itu akan memperpanjang masa tinggalnya di Allianz Arena, sambil menegaskan bahwa saga tersebut tidak memengaruhi penampilannya.
Alaba telah tampil lebih dari 400 kali untuk Bayern setelah promosi ke tim senior dari akademi muda klub tersebut pada 2010. (Antara)
Berita Terkait
-
Cristiano Ronaldo Menang Gugatan atas Juvenuts, Bianconeri Gagal Tarik Dana Rp172 Miliar
-
Scudetto Makin Menjauh, Tiket Liga Champions Jadi Paling Realistis Bagi Juventus
-
Juventus Dipermalukan Cagliari, Luciano Spalletti Sebut Dua Bek Jadi Biang Kerok Kekalahan
-
Spalletti Beri Sinyal Transfer: Juventus Cari Pelapis Yildiz, Chiesa Masuk Radar
-
UEFA Umumkan Pendapatan Klub Serie A Italia: Inter Raih Rp2,3 T, Juventus dan AC Milan Menyusul
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Cara Unik Phil Foden Lepas Tekanan di Manchester City: Mancing Mania, Mantab!
-
Ivan Zamorano Bongkar Kelemahan Arsenal, Inter Milan Bukan Tim Kelas Dua
-
Marseille Ingin Pinjam Ethan Nwaneri, Ini Dua Syarat Tak Boleh Ditawar-tawar dari Arsenal
-
Bukan Carrick Ball, Ternyata Ini Strategi Manchester United Saat Tekuk Manchester City
-
Link Live Streaming Inter Milan vs Arsenal: Jaminan Laga Sengit di Giuseppe Meazza
-
Di Balik Gemilang Eberechi Eze, Ada Cinta Istri yang Menjaganya Tetap Membumi
-
Link Live Streaming Bodo/Glimt vs Manchester City: Tantangan Berat The Citizen
-
Diming-imingi Duit Banyak, Romelu Lukaku Pilih Setia dengan Napoli
-
Bobotoh Bersuara: Soal Eks PSG Layvin Kurzawa Dirumorkan ke Persib
-
Dituding Tak Hormati Lawan, Dominik Szoboszlai: Saya Akan Melakukan Hal yang Sama