Suara.com - Tim nasional Begia lolos ke babak empat besar UEFA Nations League setelah membekap Denmark 4-2 dalam laga pemungkas Divisi A Grup 2 (A2) di Stadion Den Dreef, Leuven, Rabu waktu setempat atau Kamis (19/11/2020) dini hari WIB.
Keunggulan yang sempat dimiliki Belgia lewat gol cepat Youri Tielemans berhasil disamakan oleh Denmark melalui Jonas Wind dan skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Romelu Lukaku memecah kebuntuan pada menit ke-57 untuk membawa Belgia kembali memimpin dengan menyelesaikan umpan terobosan dari Kevin de Bruyne.
12 menit berselang, Lukaku mengemas gol keduanya ke gawang Denmark dengan sebuah tandukan tajam menyambut umpan silang Thorgan Hazard untuk memperlebar keunggulan Belgia.
Lini belakang Belgia sempat kehilangan konsentrasi pada menit ke-87 ketika umpan balik Nacer Chadli gagal dikendalikan oleh kiper Thibaut Courtois yang membuat Denmark memperkecil kedudukan 2-3.
Namun, semenit berselang Belgia menegaskan kembali keunggulan mereka lewat aksi De Bruyne melepaskan tembakan keras ke pojok kanan atas gawang menaklukkan kiper Kasper Schmeichel guna memastikan kemenangan tuan rumah menjadi 4-2.
Hasil itu membuat Belgia finis sebagai juara Grup A2 dengan koleksi 15 poin penuh dan menyusul Prancis, Spanyol dan Italia yang lolos ke babak empat besar Nations League, demikian catatan laman resmi UEFA.
Sementara Denmark tetap finis urutan kedua klasemen kendati raihan 10 poin mereka disamai Inggris, tetapi bekal catatan head-to-head satu kemenangan dan satu hasil imbang membuat Christian Eriksen cs berada pada posisi lebih atas.
Susunan pemain:
Baca Juga: Kalahkan Bosnia 2-0, Italia Lolos Semifinal UEFA Nations League
Belgia (3-4-2-1): Thibaut Courtois; Toby Alderweireld, Jason Denayer, Jan Vertonghen (Dedryck Boyata); Thorgan Hazard (Thomas Foket), Youri Tielemans, Leander Dendoncker, Nacer Chadli; Dries Mertens, Kevin de Bruyne; Romelu Lukaku
Pelatih: Roberto Martinez
Denmark (4-2-3-1): Kasper Schmeichel; Daniel Wass, Simon Kjaer, Andreas Christensen, Joakim Maehle; Pierre-Emile Hojbjerg, Thomas Delaney (Mathias Jensen); Yussuf Poulsen (Lucas Andersen), Christian Eriksen, Martin Braithwaite; Jonas Wind (Pione Sisto)
Pelatih: Kasper Hjulmand
Berita Terkait
-
Kalahkan Bosnia 2-0, Italia Lolos Semifinal UEFA Nations League
-
Tiga Pemain Serbia Positif COVID-19 Jelang Pertandingan Kontra Rusia
-
Link Live Streaming UEFA Nations League 2020 Belgia vs Denmark
-
Prediksi dan Live Streaming UEFA Nations League 2020: Belgia vs Denmark
-
Prediksi dan Live Streaming UEFA Nations League 2020: Polandia vs Belanda
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Pep Guardiola Sanjung 'Comeback' Rodri, Mampu Ubah Jalannya Pertandingan
-
Pelatih Fulham Marco Silva Murka Usai Gol Crystal Palace Terjadi Saat Timnya Hanya Main 10 Orang
-
Kim Min-jae Dipantau Sejumlah Klub Eropa, Fenerbahce Paling Ngebet
-
Arsenal Tertarik untuk Memboyong Arda Guler
-
Manchester United Diam-diam Pantau Striker Crystal Palace
-
Enzo Maresca Dipecat, Ruben Amorim Menyusul? Oliver Glasner Siap Jadi Pengganti
-
Mantan Striker Liverpool Resmi Gabung Klub Uni Emirat Arab
-
Bak Final, Persijap Jepara Tatap Serius Duel Lawan Persija Jakarta
-
Wahyudi Hamisi Siap Balas Kekalahan Telak Persijap Saat Hadapi Persija Jakarta di BRI Super League
-
Statistik Kemenangan John Herdman Lebih Bagus dari Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert