Suara.com - Winger Persipura Jayapura, Todd Rivaldo Ferre, mulai dibicarakan media-media olahraga Thailand setelah dikabarkan bakal bergabung klub Thai League 2 (kasta kedua Liga Thailand), Lampang FC.
Media Thailand pertama yang membicarakan Todd Ferre adalah Siamsport. Pada Rabu (18/11/2020), Siamsport mengabarkan bahwa Todd tengah bernegosiasi dengan Lampang FC.
Turut dijelaskan pula bahwa Todd berposisi sebagai gelandang serang dengan usia 20 tahun dan tinggi 158 cm. Pemain asal Papua tersebut disebut akan bergabung Lampang FC pada puteran kedua Thai League 2 2020.
"Lampang FC sedang membuka meja perundingan dengan Todd Ferre, gelandang serang berusia 20 tahun, tinggi 158 cm, dengan status Timnas Indonesia U-23. Ia akan bergabung dengan klub pada puteran kedua," tulis Siamsport.
"Saat ini bersama Persipura, Todd yang bermain untuk tim tersebut sejak 2018 telah memainkan 47 pertandingan dan mencetak sembilan gol," lanjutnya.
Selain Siamsport, media olahraga kenamaan yang turut memberitakan Todd adalah SMM Sport. Pada Kamis (19/11/2020), media tersebut bahkan melaporkan bahwa eks pemain Timnas Indonesia U-19 itu akan bergabung dengan status pinjaman.
"Gelandang muda Indonesia telah pindah ke Lampang FC, tim terkenal Thai League 2, pada leg kedua dengan status pinjaman selama setengah musim," tulis SMM Sport.
Persipura sendiri dikabarkan telah sepakat untuk melepas Todd ke Lampang FC selama setengah musim. Bahkan, proses administrasi kepindahan pemain 20 tahun itu ditargetkan selesai pada pekan ini.
Baca Juga: Ingatkan Pemain Timnas Indonesia U-19, Ketum PSSI: Mental Jelek Dicoret
Berita Terkait
-
PSSI Umumkan Hasil AFC Club Licensing 2020
-
Todd Ferre Digosipkan Gabung Klub Thailand, Diperkenalkan Awal Desember?
-
Nasib Liga 1 2020 Masih Abu-abu, Persipura Pilih Akhiri Pemusatan Latihan
-
Persipura Hormati Keputusan PSSI soal Penundaan Liga 1 2020
-
Jadwal Liga 1 Berubah, Persija Langsung Sesuaikan Program Latihan
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta
-
BREAKING NEWS! Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?