Suara.com - Trent Alexander-Arnold nampaknya jadi pemain paling bahagia pada laga Midtjylland vs Liverpool. Pasalnya, ia kembali ditunjuk sebagai kapten The Reds setelah sekian lama.
Alexander-Arnold tidak bisa menyembunyikan kebanggaannya saat ditunjuk sebagai kapten dalam laga terakhir babak penyisihan Liga Champions melawan Midtjylland di MCH Arena, Herning, Denmark, Kamis (10/12/2020) dini hari WIB. Ia pun mengunggah foto kenangan masa masih bermain di tim akademi.
Rasa bangga Alexander-Arnold itu diungkapkan melalui unggahan melalui akun Instagram pribadinya. Ia mengunggah foto dengan membandingkan saat masih di akademi dengan saat ini.
"Mimpi yang jadi kenyataan," tulis Alexaner-Arnold.
Alexander-Arnold dipercaya mengemban ban kapten, sebab kapten utama Liverpool Jordan Henderson diistirahatkan manajer Jurgen Klopp dan harus memulai pertandingan dari bangku cadangkan.
Wakil kapten James Milner juga masih absen karena cedera, demikian juga Virgil van Dijk yang biasanya dipercaya mengemban ban kapten jika tidak ada Henderson ataupun Milner.
Sedangkan gelandang senior Georginio Wijnaldum yang di Liga Inggris kemarin sempat mengemban ban kapten juga sepanjang laga kontra Midtjylland hanya menghangatkan bangku cadangan.
Alexander-Arnold menyebut pengalaman menjadi kapten itu akan menjadi kenangan indah dan tak akan pernah dilupakan dalam catatan pribadinya.
"Saya jelas harus berterima kasih kepada manajer dan staf yang memilih saya untuk menjadi kapten tim malam ini. Ini adalah malam yang sangat membanggakan bagi saya," katanya dilansir dari laman resmi UEFA selepas pertandingan.
Baca Juga: 6 Fakta Menarik Usai Manchester City Lumat Marseille 3-0
"Saya pikir saya akan melihat kembali malam ini dengan kenangan indah menjadi kapten untuk pertama kalinya," ujar Alexander-Arnold menambahkan.
Pujian pun dilontarkan Klopp kepada Alexander-Arnold yang sudah memimpin The Reds dengan baik sepanjang laga. Ia mengaku memilih Alexander-Arnold sebagai kapten karena pemain lokal itu merupakan salah satu anggota skuat terlama.
"Dia (Alexander-Arnold) melakukan tugasnya dengan baik. Sebenarnya, rencana saya adalah untuk tak memainkannya juga, tapi kemudian permainan berkembang dengan cara yang berbeda," kata Klopp.
"Itu adalah keputusan ketika kami memiliki komite tentang siapa yang biasanya menjadi kapten; itu artinya Hendo (Henderson) Milly (Milner), Virgil (van Dijk) dan Gini (Wijnaldum). Mereka semua tidak bermain malam ini, dan karena itu (pemilihan kapten) selalu pemain yang paling lama di klub dan itu jelas adalah Trent," katanya menambahkan.
Tag
Berita Terkait
-
Sadio Mane Akui Pernah Ribut dengan Mohamed Salah di Liverpool
-
Mohamed Salah Disebut Jadi Biang Masalah di Balik Melempemnya Florian Wirtz Bersama Liverpool
-
Louis Saha Prediksi Klasemen Akhir Premier League: Arsenal Juara, MU Di Bawah Liverpool
-
Cedera Otot Paha, Eder Militao Harus Menepi Selama 2 Pekan
-
Eks Bintang Liverpool Terancam Bangkrut Usai Diterpa Badai Masalah: Bisnis Gagal hingga Konflik
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci
-
Belum Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Timur Kapadze Dibuat Geleng-geleng Suporter Garuda
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Dewa United Malam Ini Jumat 21 November 2025
-
PSM Makassar Mengamuk di Parepare: Hajar PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hattrick!
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia