Suara.com - Timnas Indonesia U-19 harus kembali kehilangan satu pemain karena cedera. Setelah sebelumnya, Beckham Putra dan Risky Sudirman, kini giliran pemain keturunan Jack Brown.
Jack Brown mengalami cedera saat menjalani latihan bersama Timnas Indonesia U-19. Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu diketahui mengalami cedera lutut usai adanya pemeriksaan.
"Begitu Jack Brown cedera kami langsung melakukan perawatan dan proses magnetic resonance imaging (MRI). Dari hasil awal pemeriksaan MRI, Jack ada gambaran cedera di Anterior Cruciate Ligament (ACL) dan meniscusnya pada lutut kirinya," kata dokter Timnas Indonesia U-19, Dicky Mohammad Shofwan, dalam keterangan resminya.
"Dua pekan setelah pemeriksaan awal MRI, ia akan kembali di MRI lagi. Saat ini ia harus beristirahat dan melakukan terapi dahulu," tambah sang dokter.
Dicky menjelaskan pihaknya akan berkomunikasi dengan dokter ortopedi untuk melihat kemungkinan dilakukannya operasi. Sekedar informasi, PSSI bertanggung jawab atas biaya dan pengobatan sang pemain.
"Kami juga berkoordinasi dengan dokter ortopedi. Nanti apakah dia (Jack Brown) harus operasi atau tidak," pungkas Dicky Mohammad Shofwan.
Cedera yang diderita Jack ini membuat dirinya kemungkinan tak mengikuti TC TImnas Indonesia U-19 di Spanyol pada akhir Desember ini. Sebab, pemain yang sebelumnya memperkuat Lincoln City U-18 harus beristirahat dan menjalani pemulihan.
Jack mengaku sedih dengan cedera yang dideritanya ini. Akan tetapi, ia tetap semangat agar bisa segera pulih dan kembali berlatih di tim nasional.
"Tentu saya sedih karena tidak bisa menjalani latihan bersama teman-teman timnas U-19," ujar Jack Brown.
Baca Juga: Media Vietnam Soroti Timnas usai Shin Tae-yong Panggil 36 Pemain untuk TC
"Namun saya harus tetap bersemangat, melakukan proses terapi penyembuhan dengan baik dan berharap cedera saya cepat sembuh. Bila sudah sembuh saya ingin kembali bergabung ke timnas Indonesia," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Bekas Tangan Kanan Shin Tae-yong, Nova Arianto Tak Bakal Jadi Asisten John Herdman
-
John Herdman Cari Asisten Pelatih Lokal, Meski Layak, Sebaiknya Jangan Nova Arianto!
-
Media Asing Sebut Indonesia Menyimpang Usai Rekrut John Herdman, Mengapa?
-
Kasus Rafael Struick dan Pentingnya Seorang Pemain Mendapatkan Pelatih yang Tepat
-
Nestapa Indonesia Kini, Satu-Satunya Semifinalis AFC U-23 yang Terbuang Imbas Blunder Fatal PSSI
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Persib Bandung dan APPI Gelar Charity "Dari Sepak bola untuk Sumatra"
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim