Suara.com - PSSI menunggu kepulangan Pelatih Shin Tae-yong dan Direktur Teknik Indra Sjafri terkait rencana menggelar training camp (TC) Timnas Indonesia U-23 dan Senior di Februari 2021.
Saat ini Shin Tae-yong dan Indra Sjafri masih berada di Spanyol bersama skuat Timnas Indonesia U-19 yang sedang menjalani TC. Pemusatan latihan di Spanyol di jadwalkan selesai pada 31 Januari 2021.
Plt. Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengaku masih menunggu kepulangan Shin Tae-yong dan Indra Sjafri untuk menentukan kepastian TC di Februari. Termasuk kapan, siapa dan berapa lama TC bakal digelar.
"Pastinya untuk itu masih menunggu kepulangan Shin Tae-yong dan dirtek Indra Sjafri dahulu," kata Yunus Nusi saat dihubungi Suara.com lewat pesan WhatsApp, Kamis (7/1/2021).
Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-23 punya agenda di 2021. Seperti Kualifikasi Piala Asia U-23 yang memang jadwalnya masih belum ditentukan.
Lalu, ada SEA Games 2021 di Hanoi, Vietnam. Ajang multi event negara-negara Asia Tenggara tersebut rencananya akan bergulir pada November tahun ini.
Akhir Desember lalu, Pelatih Shin Tae-yong juga telah memanggil 36 pemain ke Jakarta untuk TC Timnas Indonesia U-23 sebagai bekal menghadapi SEA Games 2021.
Adapun untuk Timnas Indonesia senior mereka masih punya agenda Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Meski sudah dipastikan tak lolos, skuat Garuda masih punya tiga pertandingan lagi yaitu melawan Uni Emirat Arab, Thailand, dan Vietnam.
Sejatinya tiga lawan itu dihadapi oleh Pasukan Merah Putih pada Mei dan Juli 2020. Namun, ditunda pertandingannya oleh FC sampai 2021.
Baca Juga: PSSI Pasrah, Uji Coba Timnas U-19 di Spanyol Tergantung Pemerintah Setempat
Ini karena tingkat penyebaran pandemi COVID-19 yang masih tinggi di seluruh Asia. Terakhir kali Shin Tae-yong memanggil para pemain timnas senior adalah pada akhir Juli 2020.
Saat itu, juru taktik asal Korea Selatan tersebut memanggil 29 pemain untuk mengikuti TC di Jakarta.
Berita Terkait
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tottenham Terdepan dalam Perburuan Conor Gallagher
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun