Suara.com - Setelah hampir satu bulan spekulasi berkembang, Frank Lampard benar-benar kehilangan posisinya sebagai manajer Chelsea. Senin (25/1/2021), Chelsea memutuskan untuk mendepak legenda hidup klub tersebut dari kursi pelatih.
Manajer Tottenham Hotspur Jose Mourinho, yang juga pernah menjadi pelatih Lampard di Chelsea, bersimpati dengan mantan pemainnya tersebut.
Mourinho mengaku jika ia merasa sedih ketika mendengar kabar pemecatan mantan anak buahnya itu. Lampard kini mengalami apa yang pernah dialami Mourinho, yaitu ditendang klub London tersebut.
Namun terlepas dari apa yang terbesit dihatinya, Mourinho mengatakan jika pemecatan adalah hal yang biasa dalam industri sepak bola modern.
"Saya tidak berpikir Frank ingin berbicara dengan saya atau dengan siapa pun selain dari lingkaran dekat keluarga dan teman-temannya," kata Mourinho dikutip dari Goal, Selasa (26/1/2021).
“Tapi saya selalu sedih ketika seorang rekan kehilangan pekerjaannya dan Frank bukan hanya seorang rekan kerja."
"Dia adalah orang penting dalam karier saya jadi saya merasa menyesal dia melakukannya,” tambah Mourinho.
"Tapi itu adalah kebrutalan sepak bola, terutama sepak bola modern. Jadi ketika Anda menjadi manajer, Anda tahu bahwa cepat atau lambat itu akan terjadi pada Anda."
Di bawah asuhan Mourinho ketika masih aktif menjadi pemain, Lampard merasakan cukup banyak kesuksesan di Chelsea, yaitu memenangkan dua gelar Liga Premier, satu Piala FA dan dua gelar Piala Liga Inggris.
Baca Juga: Gantikan Lampard, Thomas Tuchel Paling Cuma Bertahan 2 Tahun di Chelsea
Lampard hanya bertahan selama 18 bulan sebagai manajer Chelsea. Setelah di musim pertamanya (2019/20) yang mengejutkan dengan mengantar Chelsea finis di posisi empat besar Liga Premier Inggris, di awal musim ini Lampard diberikan keleluasaan dalam belanja pemain.
Ia menghabiskan lebih dari 200 juta euro di musim panas untuk memboyong sejumlah pemain, di antaranya Timo Werner, Hakim Ziyech, Kai Havertz dan Ben Chilwell.
Namun, pembenahan yang dilakukan Lampard justru menjadi bumerang. Chelsea gagal konsisten dan The Blues saat ini menempati posisi ke-9 klasemen sementara Liga Premier dengan koleksi 29 poin dari 19 pertandingan. Berjarak 11 poin dari Manchester United yang berada di puncak klasemen.
Chelsea hanya mengumpulkan 4 poin dalam 5 pertandingan terakhir mereka Liga Premier - menang sekali, seri sekali dan tumbang tiga kali.
Berita Terkait
-
Kata-kata Liam Rosenior Usai Bawa Chelsea Menang 5-1 di Piala FA
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Mike Maignan Setuju Perpanjang Kontrak, Chelsea Gigit Jari
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Nasib Igor Thiago, Bersinar di Premier League, Diprediksi Gagal Tampil di Piala Dunia 2026
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga
-
Michael Carrick Akan Segera Diumumkan Jadi Manajer Interim Manchester United
-
Ayah Komika, Anak Pakar Fisik Dunia, Ini Latar Belakang Keluarga Cesar Meylan
-
Aston Villa Gigit Jari, Duit Rp587 Miliar Ditolak Wonderkid Real Madrid
-
Gol Dramatis Justin Hubner Bikin Pelatih Dean James Murka Kritik Keras Lini Pertahanan
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat