Suara.com - Timnas Jerman baru saja memetik kekalahan memalukan atas Makedonia Utara. Hasil ini pun membuat beberapa media Jerman ramai-ramai melontarkan kritikan pedas.
Duel Jerman vs Makedonia Utara dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa digelar di Schauinsland-Reisen Arena, Duisburg, Kamis (1/4/2021) dini hari WIB. Mengejutkannya, Der Panzer kalah dengan skor 1-2.
Jerman bahkan kebobolan lebih dulu oleh gol striker gaek Makedonia Utara, Goran Pandev menit ke-45+2. Pasukan Joachim Loew baru membalas di babak kedua, lewat penalti Ilkay Guendogan, usai Leroy Sane dilanggar Egzijan Alioski.
Namun, Makedonia Utara membuat kejutan karena berhasil berbalik unggul. Mereka mencetak gol kedua lewat aksi Eljif Elmas menit ke-85.
Akibat kekalahan ini, sejumlah media Jerman melontarkan kecaman. ''Memalukan sekali!" kata harian Bild dalam lamannya.
"Kejutan yang menjijikkan," tulis majalah sepak bola Kicker. Sementara harian FAZ yang berbasis di Frankfurt menulis, "Kebangkitan jorok untuk tim Jerman'', seperti dikutip dari Antara.
Lebih memalukannya lagi, hasil ini mengakhiri catatan 35 pertandingan tak terkalahkan Timnas Jerman di kualifikasi Piala Dunia. Sebelumnya mereka terakhir kali menekan kekalahan 5-1 dari Inggris pada 2001.
Usai pertandingan, pelatih Joachim Loew mengaku sangat kecewa.
"Ini sangat mengecewakan. Kami tidak cukup segar, kami melakukan kesalahan. Ketika kami bermain dengan cepat kami berbahaya tetapi kami tidak menemukan sesuatu yang benar-benar mengancam," ujar Loew.
Baca Juga: 6 Fakta Menarik Usai Duel Inggris vs Polandia
"Secara keseluruhan, mengecewakan kalah seperti itu di rumah sendiri,'' tegasnya.
Hasil itu membuat Timnas Jerman terlempar dari posisi dua besar klasemen grup J. Merek sementara duduk di peringkat ketiga klasemen Grup J, di bawah Armenia (9) dan Makedonia Utara (6) yang unggul produktivitas gol.
Tag
Berita Terkait
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
Edin Dzeko Pilih Schalke 04 Demi Panggilan Hati, Meski Harus Turun ke Bundesliga 2 Jerman
-
Kisah Muhamad Alfiana, Pegawai Honorer yang Tampil di Liga Hoki Jerman
-
Jerman Pertimbangkan Boikot Piala Dunia 2026 Imbas Ancaman Donald Trump soal Greenland
-
Ancaman Tarif Trump Picu Jerman Ambil Langkah Ekstrem, Ini 9 Negara yang Pernah Boikot Piala Dunia
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United