Suara.com - Presiden Barcelona Joan Laporta berambisi menjadikan klub tersebut sebagai salah satu yang terbaik di Eropa seperti sebelumnya. Untuk kembali menjadikan Barcelona raksasa di Benua Biru, ada dua target yang ingin dicapai Laporta sebelum musim depan bergulir, yaitu mempertahankan Lionel Messi dan merekrut Erling Haaland.
Sebagaimana diketahui, kontrak Messi bersama Barcelona akan berakhir pada Juni 2021. Namun hingga kini pemain terbaik di dunia itu belum memutuskan apakah akan bertahan di Barcelona atau menjajal liga lain bersama klub baru.
Sementara Erling Haaland adalah salah satu pemain muda yang paling menjanjikan saat ini. Pemain yang kini berseragam Borussia Dortmund itu, menjadi incaran banyak klub-klub besar, termasuk Manchester City dan Real Madrid.
Media-media Spanyol melaporkan, Haaland adalah prioritas Laporta di bursa transfer musim panas tahun ini. Pembicaraan dengan pihak pemain asal Norwegia itupun sudah dibuka pada Kamis (1/4/2021).
Ayah Erling, Alf-Inge Haaland, dan agen sang pemain Mino Raiola bertemu dengan Laporta di Catalonia.
Dalam pertemuan tersebut Laporta menyatakan niatnya untuk merekrut penyerang Borussia Dortmund itu dengan jelas, meski ia menyadari akan ada persaingan ketat untuk memboyong penyerang berusia 20 tahun itu.
Laporta mengakhiri pertemuan dengan perasaan relatif bahagia, dan hubungan baiknya dengan Mino Raiola dianggap sebagai sebuah keuntungan.
Setelah pertemuan di Barcelona, Raiola dan Alf-Inge Haaland pergi bertolak ke Santiago Bernabeu untuk bertemu dengan petinggi Real Madrid.
Kabarnya, setelah mengunjungi Barcelona dan Real Madrid, Haaland senior dan Raiola akan mendatangi sejumlah klub besar Eropa untuk melakukan penjajakan.
Baca Juga: Agen dan Ayah Terbang ke London, Haaland Gabung Chelsea?
Laporta benar-benar menginginkan Haaland. Terlepas dari masalah keuangan Barcelona, Laporta yakin pihaknya berada dalam posisi yang cukup kuat untuk memberikan penawaran yang menguntungkan bagi pemain Norwegia itu.
Meski demikian, tidak bisa dipungkiri kondisi finansial klub-klub lain yang menginginkan Halland jauh lebih sehat ketimbang Barcelona. Seperti Real Madrid, Chelsea, Liverpool, Manchester City, Manchester United dan Juventus.
Haaland sendiri kabarnya dibanderol seharga 180 juta euro. Angka tersebut belum termasuk bonus dan lain-lain.
Barcelona akan berupaya keras untuk merekrut Haaland. Tapi, terlepas dari usaha tersebut, satu hal yang harus dipastikan adalah keinginan Haaland.
Apakah ia bersedia merapat ke Camp Nou, atau memilih klub lain yang juga memiliki visi sama, yaitu menjadi raja Eropa.
Berita Terkait
-
Pratama Arhan Bakal Satu Tim dengan Anak Legenda Barcelona dan Brasil
-
Inter Milan Gigit Jari, Deco Pastikan Joao Cancelo Segera Kembali ke Barcelona
-
Eks Junior Kevin Diks Bikin Barcelona Panen Cuan, Beli Murah Kini Nilai Jual Meroket
-
Hansi Flick Puas Barcelona Lolos Final Piala Super Spanyol 2026 Setelah Tampil Sempurna
-
Dear Real Madrid, Ditunggu Pemain Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
Terkini
-
Media Thailand Ungkit Skandal yang Libatkan Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Emil Audero Main Penuh, Cremonese Raih Hasil Imbang 2-2 Lawan Cagliari
-
Pesan Orang Nomor 1 The Jakmania untuk Skuad Persija Jelang Laga Panas Kontra Persib Bandung
-
Exco PSSI Komentari Isu Ricardo Salampessy sampai Eks Como Jadi Asisten John Herdman
-
Marc Klok Beberkan Kondisi Persib Bandung Jelang Lawan Persija Jakarta
-
Bersaing dengan 3 Nama, Eks Pemain Persipura Disebut Jadi Kandidat Kuat Asisten Pelatih John Herdman
-
Pratama Arhan Bakal Satu Tim dengan Anak Legenda Barcelona dan Brasil
-
Rekam Jejak Pelatih Asal Inggris di Asia Tenggara, John Herdman akan Sukses di Timnas Indonesia?
-
Inter Milan Gigit Jari, Deco Pastikan Joao Cancelo Segera Kembali ke Barcelona
-
Bojan Hodak Buka Suara Mengenai Peluang Persib Bandung Datangkan Lagi Pemain Naturalisasi