Suara.com - Klub Liga 1 Indonesia Persija Jakarta menggelar pesantren kilat bertema sepakbola saat Ramadan. Acara yang akan berlangsung pada 24-25 April 2021 di Nirwana Park, Depok, Jawa Barat itu dibuka untuk umum.
Melansir dari laman resmi Persija, Selasa (13/4/2021), program bernama 'Pesantren Bola Persija 2021' ini akan dibimbing langsung oleh pemuka agama dan pelatih akademi Persija berlisensi AFC serta PSSI.
Selain itu, bek kanan legendaris Persija yang masih aktif bermain Ismed Sofyan akan ikut pula berpartisipasi di sana.
Ismed yang juga pelatih berlisensi B AFC akan membagikan pengalaman, pengetahuan spiritual dan sepak bolanya kepada semua peserta.
"Tentu kegiatan ini akan tetap mengasyikkan. Selain belajar sepak bola, dalam kegiatan ini juga ada kegiatan positif untuk menambah ilmu agama dalam bentuk pesantren kilat," ujar Direktur Pengembangan Sepak Bola Persija Ganesha Putera, dikutip dari Antara.
Ganesha menyebut setiap peserta yang ikut pesantren itu akan mendapatkan fasilitas berstandar Persija mulai dari tempat menginap sampai protokol kesehatan pencegahan COVID-19.
"Fasilitas yang didapatkan peserta standar pemain Persija seperti mes, makanan standar atlet dan ditambah lagi jaminan protokol kesehatan yang ketat," tutur dia.
Persija mematok biaya untuk mengikuti program ini sebesar Rp2 juta jika mendaftar sampai 17 April 2021 dan Rp2,5 juta untuk pendaftaran mulai 18 April.
Namun, untuk pemain SSB Mitra Persija peserta Young Tiger League 2021, biaya tetap Rp2 juta.
Baca Juga: Rohit Chand Enggan Sesumbar soal Target Juara Persija di Piala Menpora
Pendaftaran dan info Pesantren Bola Persija dapat dicek melalui laman https://persijadevelopment.id/pesantrenbola.
Berita Terkait
-
Aibnya Dibongkar Ratu Rizky, Alfath Faathier Disebut Konsumsi Ekstasi
-
Bela Penampilan Yann Motta, Dutra: Dia akan Jadi Bek Hebat
-
Perceraian Belum Kelar, Ratu Rizky Klaim Alfath Faathier Sudah Menikah Lagi
-
Semifinal Piala Menpora 2021: Dutra Yakin Persija Revans PSM Makassar
-
Rekap Perempatfinal Piala Menpora 2021 dan Jadwal Semifinal
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Mees Hilgers Siap Buka Kembali Negosiasi dengan FC Twente