Suara.com - Pelatih PSM Makassar Syamsuddin Batola menyatakan pemain asingnya, Wiljan Pluim, sudah tiba di Indonesia, namun ia tetap tidak akan dimainkan pada laga semifinal Piala Menpora 2021 melawan Persija Jakarta, Kamis (15/4/2021).
"Untuk pemain asing kami, Pluim, memang dia masih milik PSM, dia baru tiba dari luar (Belanda)," kata Syamsuddin dalam konferensi pers virtual jelang laga semifinal Piala Menpora 2021, Rabu (14/4/2021).
Menurut dia, Pluim harus melewati serangkaian prosedur protokol pencegahan COVID-19, di antaranya menjalani karantina mandiri setibanya di Tanah Air.
"Ini butuh proses, karena dia harus dikarantina, dan dia memang tidak kita daftar," ujar Syamsuddin.
Meski begitu, ia dapat memakluminya karena protokol kesehatan harus dipatuhi demi kelanjutan kompetisi sepak bola.
Dengan absennya Pluim, maka PSM sama sekali tidak diperkuat pemain asing, sebagaimana sejak awal laga Piala Menpora, dengan hanya mengandalkan skuad para pemain lokal.
Di sisi lain, Kapten Tim PSM Makassar Zulkifli Syukur justru berharap kesempatan tersebut bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para pemain dengan menunjukkan performa terbaiknya.
"Inilah kesempatan buat para pemain lokal yang dipilih oleh pelatih di Piala Menpora ini untuk menunjukkan kualitas mereka. Karena dengan menunjukkan kualitas mereka di turnamen ini, maka tidak menutup kemungkinan mereka akan dipersiapkan untuk lanjutan Liga 1 musim ini," pungkas Zulkifli seperti dimuat Antara.
Baca Juga: Takut Jurgen Klopp Marah, Firmino Minta Liverpool Berjuang Kalahkan Madrid
Berita Terkait
-
Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta: Duel Panas Rival Abadi
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Terungkap Kata-kata Vinicius Jr yang Picu Ricuh Real Madrid vs Atletico Madrid
-
Kendal Tornado FC Datangkan 2 Pemain Baru, Termasuk Eks Timnas Indonesia U-23
-
Bursa Transfer Serie A Italia: Lazio Rekrut Kenneth Taylor, Fiorentina Datangkan Eks AC Milan
-
Roy Keane Sebut Aksi Martinelli sebagai Aib, Pemain Arsenal Itu Akhirnya Minta Maaf
-
Kata Agen Soal Patrick Kluivert Bersaing dengan Legenda Arsenal Latih Tunisia di Piala Dunia 2026
-
Manajemen Persib Pastikan Skuad Persija Persija Pakai Rantis ke GBLA
-
Marak Calo Jelang Persib vs Persija, Manajemen Maung Bandung Bakal Lakukan ini di Hari H
-
Persib Bandung vs Persija, Ini Prediksi Mantan Striker Timnas Indonesia
-
Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta: Duel Panas Rival Abadi
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea