Suara.com -
Klub strata ketiga Inggris, Ipswich Town, pada Kamis mengumumkan kesepakatan dengan penyanyi pop Ed Sheeran yang akan menjadi sponsor tim itu mulai musim depan.
Sheeran merupakan salah satu putra daerah Suffolk dan merupakan salah satu penggemar Ipswich, dengan beberapa fotonya saat masih bocah mengenakan jersey Ipswich beredar selepas kesepakatan tersebut.
"Klub ini merupakan bagian besar dari komunitas lokal, dan ini merupakan cara saya memperlihatkan dukungan," kata Ed dilansir laman resmi Ipswich seperti dimuat Antara.
"Saya selalu menikmati tiap kunjungan ke Portman Road, dan saya sudah tidak sabar untuk kembali ke sana, ketika suporter sudah diperbolehkan masuk stadion lagi," katanya.
Kesepakatan itu akan membuat Sheeran menjadi sponsor utama yang terpampang di bagian depan jersey Ipswich untuk musim depan, kendati bagaimana logonya akan dipampang belum diungkap secara rinci.
"Semuanya akan diungkap pada saatnya nanti," kata Ed merujuk pada logo yang nanti akan ia titipkan di bagian depan jersey Ipswich musim depan.
Ipswich merupakan klub sepak bola terbesar wilayah Suffolk dan pernah menjuarai Piala FA pada 1978 serta Piala UEFA (kompetisi pendahulu Europa League) pada 1981.
Ipswich merupakan salah satu tim edisi inagurasi Liga Premier Inggris pada musim 1992/93 sebelum terdegradasi pada 1995.
Ipswich sempat kembali meraih tiket promosi ke Liga Premier pada 2000, tetapi harus terdegradasi dua tahun kemudian dan tahun 2019 lalu mereka harus turun hingga ke League One (kasta ketiga) di mana mereka bersaing di sana hingga kini.
Baca Juga: Video Gol Elkan Baggott yang Bawa Ipswich Town Lawan Liverpool di Piala FA
Berita Terkait
-
Alasan Konyol Pelatih Ipswich Town usai Sia-siakan Bakat Elkan Baggott Musim Ini
-
Elkan Baggott Masih Tetap Dianggap Aset Berharga Ipswich Town Meski Cuma Main 360 Menit
-
Elkan Baggott Terancam Terdepak Dari Skuad Utama Ipswich Town Usai Komentar Pedas Pelatih
-
Kieran McKenna: Elkan Baggott Tidak Lagi Muda
-
Nasib Elkan Baggott Bikin Fans Ipswich Iba, Desak Manajemen Lepas Bek Timnas Indonesia
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata