Suara.com - Robert Lewandowski sukses menyamai rekor gol Gerd Mueller kendati Bayern Munich gagal menang dan diimbangi dengan skor 2-2 oleh SC Freiburg dalam laga pekan ke-33 Liga Jerman di Stadion Schwarzwald, Sabtu (15/5/2021).
Lewandowski menjebol gawang tuan rumah pada menit ke-26 untuk membawa Bayern memimpin, sekaligus mencetak gol ke-40 di Liga Jerman musim ini.
Raihan itu menyamai rekor serupa yang dimiliki legenda Bayern, Gerd Mueller, sebagai top skor Liga Jerman musim 1971/72 dan Lewandowski melakukan selebrasi dengan memperlihatkan pesan bertuliskan "4EVERGERD" di balik jerseynya.
Sementara rekan-rekannya di Bayern langsung membentuk formasi serupa guard of honour untuk memberi tepuk tangan penghormatan atas capaian Lewandowski.
Sayangnya, momen bersejarah itu tidak membuat pertandingan serta merta jadi sepenuhnya milik Bayern, sebab tiga menit kemudian Freiburg memberi balasan instan melalui tandukan Manuel Gulde dalam situasi sepak pojok.
Bayern nyaris merestorasi keunggulannya pada menit ke-39, tetapi sayang Leroy Sane yang sudah melewati bek Lukas Kuebler kemudian terpeleset dan peluang serangan balik Bayern itu berlalu.
Tujuh menit memasuki babak kedua Serge Gnabry sukses menjebol gawang tuan rumah dengan sontekan jarak dekat menyambut umpan tarik Sane, sayang gol itu segera dianulir oleh VAR karena offside.
Kendati demikian, pada menit ke-53 Bayern betul-betul merestorasi keunggulan mereka dengan kesigapan Sane mengonversi voli silang Thomas Mueller.
Freiburg nyaris membalas lagi pada menit ke-71 sayang tembakan Nicolas Hoefler masih mengenai tangan kiper Alexander Nubel sebelum bola disapu oleh Niklas Sule.
Baca Juga: Daftar Lengkap Juara DFB Pokal: Dortmund Baru Kumpulkan 5 Trofi
Empat menit berselang, Nubel kembali melakukan penyelamatan gemilang dengan keluar dari sarangnya untuk menutup ruang tembak Janik Haberer dalam situasi satu lawan satu.
Di ujung lapangan berbeda, Lewandowski berpeluang melampaui rekor Mueller, tetapi ia membuang dua kesempatan bagus ketika sepakannya dimentahkan oleh kiper Mark Flekken dalam situasi satu lawan satu.
Bola muntah bisa dikejar oleh Kingley Coman dan dikirimkan lagi ke arah Lewandowski, tetapi penyerang berkewarganegaraan Polandia itu gagal melakukan penyelesaian bersih dan sepakannya melambung lemah ke dalam pelukan Flekken.
Dua kegagalan itu harus dibayar mahal sebab pada menit ke-81 Chrsitan Gunter melakukan aksi individual dari tengah lapangan sebelum memperdaya Nubel dengan tembakan sudut sempit demi membuat kedudukan imbang 2-2.
Bayern berusaha merestorasi keunggulannya, tetapi sundulan Lewandowski menyambut umpan silang jauh kiriman Joshua Kimmich masih bisa ditepis oleh Flekken memaksa skor imbang bertahan hingga bubaran.
Hasil itu tak mempengaruhi posisi Bayern yang sudah juara dan duduk di puncak dengan koleksi 75 poin, sedangkan Freiburg (45) turun ke urutan ke-10, demikian catatan laman resmi Liga Jerman.
Berita Terkait
-
Manchester City Sudah Tentukan Pengganti Pep Guardiola, Siapa Dia?
-
Robert Lewandowski Galau di Ujung Karier: Tinggalkan Barcelona atau Pensiun?
-
Here We Go! Barcelona Siapkan Dana Rp1,15 Triliun Demi Bajak Harry Kane
-
Dayot Upamecano Bikin Bimbang Bayern Munich: Akui Bahagia tapi Belum Putuskan Masa Depan
-
Siapa Lebih Hebat Kylian Mbappe, Erling Haaland, atau Harry Kane?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Pemain Keturunan Swedia Dukung Gol Spektakuler Rizky Ridho Raih Puskas Award
-
Rizky Ridho Setia ke Persija Hingga 2028, Sang Istri Ternyata Bisikkan Hal Ini
-
Bersinar di Piala Dunia U-17, Winger Manchester City Ternyata Pemain Keturunan
-
Besok Harga Naik! Manchester United Dapat Restu Rekrut Pemain Rp2 Triliun
-
Belanda Terpuruk di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Anak Patrick Kluivert Malah Mundur
-
Italia Emban Misi Mustahil Menang 9-0, Gennaro Gattuso Bakal Lakukan Apa?
-
Carlo Ancelotti: Chelsea Beruntung Punya Pemain 19 Tahun Berbandrol Rp1,02 T
-
Eks Pelatih Timnas Soroti Pentingnya Pembinaan di Tengah Booming Sepak Bola Putri Malang
-
Jesus Casas Si Tukang Otak Atik Formasi, Cocok Latih Timnas Indonesia?
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Terseret ke FIFA Usai Kartu Merah Cristiano Ronaldo