Suara.com - Drama perpanjangan kontrak Gianluigi Donnarruma dengan AC Milan akhirnya berakhir. Kiper 22 tahun itu dipastikan hengkang dari San Siro dengan status bebas transfer.
Donnarumma melakukan debutnya di Milan pada usia 16 tahun dan telah memantapkan dirinya sebagai salah satu penjaga gawang muda terbaik di dunia sepak bola setelah menjadi starter Milan selama enam musim terakhir.
Penjaga gawang kelahiran Castellammare di Stabia, Itala itu sekarang akan mempunyai banyak opsi klub yang dapat diperkuatnya untuk musim depan.
“Ia adalah seorang protagonis, seorang pemimpin dan seringkali seorang kapten,” kata Direktur teknik AC Milan, Paolo Maldini tentang Donnarumma dikutip Antara dari Goal, Kamis (27/5/2021).
"Seorang profesional juga harus siap untuk mengganti klubnya. Semakin sulit memulai karier di satu tempat dan menyelesaikannya di sana."
"Kami harus berterima kasih kepada mereka yang telah memberi begitu banyak untuk Milan dan Gigio melakukannya, tanpa pernah merendahkan klub. Jalan kami terpisah di sini dan saya hanya bisa mendoakan yang terbaik untuknya."
AC Milan sendiri telah menargetkan kiper Lille, Mike Maignan sebagai pengganti Donnarumma.
Kiper timnas Prancis itu telah terlihat di Milan pekan ini menjelang pemeriksaan medis, dengan kepindahannya kemungkinan akan diumumkan dalam beberapa hari mendatang.
Milan dilaporkan mengeluarkan uang sebesar 15 juta euro (sekitar Rp261 miliar) untuk Maignan, yang membantu Lille meraih gelar juara Ligue 1 musim ini.
Baca Juga: Resmi! Mario Mandzukic Tinggalkan AC Milan
Chelsea, Tottenham dan Juventus termasuk beberapa klub yang telah dikaitkan dengan Donnarumma, dengan laporan lebih lanjut menyatakan bahwa Barcelona juga siap menyodorkan tawaran mereka.
Donnarumma telah membuat lebih dari 250 penampilan di tim utama AC Milan dan 25 kali membela timnas Italia.
Berita Terkait
-
Resmi! Inter Milan Berpisah dengan Antonio Conte
-
Daftar Juara Liga Italia dalam 20 Tahun Terakhir, Terbaru Inter Milan
-
Konflik dengan Manajemen, Antonio Conte Siap Tinggalkan Inter Milan
-
Bursa Transfer Musim Panas 2021, Real Madrid Siap Obral Hazard dan Bale
-
Aguero Gabung Barcelona Usai Final Liga Champions
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
Terkini
-
Tak Nongol di Konpres PSSI, Jordi Cruyff Makan Gaji Buta atau Sudah Cabut dari Indonesia?
-
Adu Kesiapan Timnas U-22 vs Negara Tetangga Jelang SEA Games 2025: Siapa Paling Menjanjikan?
-
Timur Kapadze Coret? Calon Pelatih Timnas, Mengerucut Bojan Hodak atau Heimir
-
Marc Klok Sudah Tak Sabar Sambut Dewa United, Persib Incar Tiga Poin di GBLA
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persik Kediri Malam Ini 20 November 2025
-
Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20, Nova Arianto Singgung Soal Road Map
-
Terkuak Alasan PSSI Ogah Umumkan Identitas 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
PSSI: Calon Pelatih Timnas Indonesia Sudah Ada, Tapi Namanya Jangan Disebut Yah...
-
6 Tiket Tersisa Piala Dunia 2026! Materazzi Hingga Karembeu Turun Gunung Bantu FIFA
-
PSSI Simpan Rapat 5 Nama Calon Pelatih Timnas Indonesia, Kenapa Ditutup-tutupi?