Suara.com - Siapa tak mengenal Der Panzer --julukan timnas Jerman-- yang hampir selalu menjadi power house di setiap gelaran sepak bola internasional? Meski sempat tak lolos fase grup di Piala Dunia 2018 lalu, namun tim ini tetap tidak bisa diremehkan oleh pesaing satu grupnya di gelaran Piala Eropa atau Euro 2020 ini.
Diketahui, Jerman di ajang Euro 2020 ini akan berlaga di Grup F bersama dengan Hungaria, Portugal dan Prancis. Dengan partisipan yang rata-rata kuat tersebut, banyak orang menilai grup ini pantas disebut "grup neraka".
Jadwal Jerman di Euro 2020 (Euro 2021) sendiri sebenarnya hampir sama dengan jadwal tim nasional lain di gelaran Euro. Detailnya adalah sebagai berikut.
Jadwal Jerman di Euro 2020:
- 16 Juni 2021 (tayang pukul 02.00 WIB), Prancis vs Jerman di Allianz Arena, Munich
- 19 Juni 2021 (tayang pukul 23.00 WIB), Portugal vs Jerman di Allianz Arena, Munich
- 24 Juni 2021 (tayang pukul 02.00 WIB), Jerman vs Hungaria di Allianz Arena, Munich
Dengan jadwal yang sebenarnya cukup padat, pelatih Jerman mau tidak mau harus memutar otak untuk merotasi pemain yang dimilikinya. Hal ini tentu agar Der Panzer dapat bermain maksimal dan meraih angka penuh di setiap pertandingannya.
Skuat Timnas Jerman yang dibawa Joachim Low adalah sebagai berikut.
- Penjaga gawang: Bernd Leno, Manuel Neuer, Kevin Trapp.
- Pemain belakang: Matthias Ginter, Robin Gosens, Christian Gunter, Marcel Halstenberg, Mats Hummels, Lukas Klostermann, Robin Koch, Antonio Rudiger, Niklas Sule.
- Pemain tengah: Emre Can, Leon Goretzka, Ilkay Gundogan, Kai Havertz, Jonas Hofmann,, Joshua Kimmich, Toni Kroos, Florian Neuhaus.
- Pemain depan: Serge Gnabry, Thomas Muller, Jamal Musala, Timo Werner, Leroy Sane, Kevin Volland.
Dengan susunan pemain seperti di atas yang notabene adalah kolaborasi pemain senior dan junior, apakah Jerman memiliki peluang terbaik di gelaran Euro 2020 ini?
Di atas kertas, skuat ini sebenarnya cukup impresif. Namun jika melihat tim lain di Grup F Euro 2020 ini, rasanya Jerman harus benar-benar mengeluarkan semua kemampuannya agar dapat lolos ke putaran selanjutnya.
Demikian jadwal timnas Jerman dan keterangan mengenai skuat mereka jelang Euro 2020 yang segera dimulai. Semoga bermanfaat, dan selamat menikmati pertandingan demi pertandingannya!
Baca Juga: Euro 2020 Kick-off Akhir Pekan Ini, Satgas COVID-19 Serukan Jangan Nobar
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Tag
Berita Terkait
-
Jerman Bakal Andalkan Pemain Keturunan 19 Tahun Ini di Piala Dunia 2026
-
Julian Nagelsmann Desak Ter Stegen Tinggalkan Barcelona
-
Pelatih Timnas Jerman Kambing Hitamkan Liverpool yang Bikin Florian Wirtz Melempem
-
Florian Wirtz dan Liverpool Anjlok, Julian Nagelsmann Serang Arne Slot
-
Jadwal Pertandingan Arema FC vs Persija Jakarta di Super League Sore Ini
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
-
Kiper Muda Rizki Nurfadilah Korban TPPO: Disiksa hingga Disuruh Nipu Orang China
-
10 Mobil Bekas Pilihan Terbaik buat Keluarga: Efisien, Irit dan Nyaman untuk Harian
-
Penyebab Cloudflare Down, Sebabkan Jutaan Website dan AI Lumpuh
Terkini
-
Momen Timnas Indonesia 2 Kali Hajar Curacao, Tim yang Kini Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Timnas Indonesia U-22 Gagal Menang di Dua Uji Coba Kontra Mali, Apa Saja PR-nya?
-
Indra Sjafri: Timnas Indonesia U-22 Butuh Ivar Jenner di SEA Games 2025
-
Timnas Indonesia U-22 Terancam Pincang di SEA Games 2025 Gegara Aturan FIFA
-
6 Tim yang Perebutkan Tiket ke Piala Dunia 2026 Via Playoff Antarbenua
-
Lolos ke Piala Asia 2027, Pelatih Singapura Berterima Kasih kepada Guru Penjas
-
Daftar Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Dipulangkan Indra Sjafri Usai Uji Coba Lawan Mali
-
Ivar Jenner Temukan Strategi Bermain untuk SEA Games 2025
-
Gerald Vanenburg Bikin Publik Tersentuh, Tuntaskan Mimpi Putrinya yang Berpulang
-
Bawa Singapura ke Piala Asia setelah 41 Tahun, Striker Keturunan Pacitan Semringah