Suara.com - Skuad Timnas Spanyol akan mendapatkan vaksin Covid-19 jelang Euro 2020. Vaksinasi untuk penggawa La Furia Roja akan dilakukan oleh angkatan bersenjata alias tentara.
"Kami akan memvaksinasi semua pemain di skuad Spanyol" dengan (dua dosis) vaksin Pfizer yang akan disuntikkan oleh "angkatan bersenjata", kata Darias dalam jumpa pers seperti dikutip AFP.
Keputusan tersebut diambil setelah manajemen tim mengatakan telah menyiapkan skuad "paralel" yang terdiri dari 17 pemain cadangan yang mungkin harus bermain apabila infeksi menyebar di antara pemain.
Diego Llorente menjadi pemain kedua yang kedapatan positif COVID-19 dalam semalam setelah kapten Sergio Busquet terjangkit penyakit tersebut pada Minggu.
Sejak Minggu, seluruh anggota skuad Spanyol untuk EURO telah menjalani isolasi.
Federasi sepak bola Spanyol RFEF dalam laman resminya menyatakan mereka telah menerapkan "gelembung paralel" dan memanggil 11 pemain untuk bergabung dengan enam pemain cadangan yang telah bertugas membantu skuad utama yang terdampak virus corona.
Spanyol akan memulai kampanye mereka di EURO pada Minggu melawan Swedia di Grup E di selatan kota Seville.
Skuad Swedia juga terdampak oleh infeksi COVID-19, dengan dua pemain mereka, striker Dejan Kulusevski dan gelandang Mattias Svanberg, kedapatan positif.
"Staf pelatih timnas Spanyol telah memutuskan 11 pemain internasional yang dipanggil pada awal untuk pertandingan melawan Lithuania akan tetap menjadi bagian timnas senior," demikian RFEF.
Baca Juga: Profil Timnas Jerman di Euro 2020: Mueller dan Hummels Comeback!
Ke-11 pemain itu adalah bagian dari tim U-21 yang mengalahkan Lithuania 4-0 pada Selasa petang dalam pertandingan pemanasan terakhir timnas Spanyol.
Mereka adalah Alvaro Fernandez, Oscar Mingueza, Marc Cucurella, Bryan Gil, Juan Miranda, Gonzalo Villar, Alejandro Pozo, Brahim Diaz, Martin Zubimendi, Yeremy Pino dan Javi Puado.
Mereka akan bergabung dengan enam pemain yang telah dibawa pelatih Luis Enrique sebagai jaminan apabila terdapat kasus tambahan di skuad Spanyol yaitu Rodrigo Moreno, Pablo Fornals, Carlos Soler, Brais Mendez, Raul Albiol dan Kepa Arrizabalaga.
Ke-17 pemain cadangan yang berada di gelembung terpisah tidak akan memiliki kontak dengan skuad utama EURO 2020, demikian dilansir dari Antara.
Daftar skuad cadangan Spanyol:
- Alvaro Fernandez (Huesca)
- Oscar Mingueza (Barcelona)
- Marc Cucurella (Getafe)
- Bryan Gil (Eibar)
- Juan Miranda (Betis)
- Gonzalo Villar (Roma/ITA)
- Alejandro Pozo (Eibar)
- Brahim Diaz (AC Milan/ITA)
- Martin Zubimendi (Real Sociedad)
- Yeremy Pino (Villarreal)
- Javi Puado (Espanyol)
- Rodrigo Moreno (Leeds/ENG)
- Pablo Fornals (West Ham/ENG)
- Carlos Soler (Valencia)
- Brais Mendez (Celta Vigo)
- Raul Albiol (Villarreal)
- Kepa Arrizabalaga (Chelsea/ENG)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Pemain Rp86,91 Miliar Berpotensi Absen Bela Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
John Herdman Belum Debut, 2 Negara Sudah Antre Ingin Uji Coba Lawan Timnas Indonesia
-
Dedi Kusnandar Tinggalkan Bhayangkara FC, Balik ke Persib? Begini Kata Umuh Muchtar
-
Investasi Rp4 T Tak Berbuah Manis, Florentino Perez Bakal Rombak Skuat Real Madrid
-
Jangan Pecat Hector Souto Seperti Shin Tae-yong!
-
Perang Saudara di Playoff Liga Champions: PSG vs AS Monaco Berebut Tiket 16 Besar
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Tembus Rp140 Juta, Mauricio Pochettino Pasang Badan untuk FIFA
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Jadi Polemik, Nilai Kontrak Dianggap Merugikan
-
Dibidik John Herdman, Laurin Ulrich Pemain Keturunan Indonesia Bakal Digusur Gelandang Benfica
-
Bak Langit dan Bumi, Beda Nasib Calvin Verdonk dan Dean James di Liga Europa