Suara.com - Selepas menjuarai Euro 2020, Italia kini mempertimbangkan kesempatan untuk mencalonkan diri sebagai tuan rumah Euro 2028 atau Piala Dunia 2030.
Hal itu disampaikan oleh Presiden FIGC Gabriele Gravina dalam jumpa pers pada Kamis (15/7/2021), selepas rapat dewan perdana seusai Italia menjuarai Euro 2020.
"Kami akan mengevaluasi opsi menjadi tuan rumah Euro 2028 atau Piala Dunia 2030, yang akan bertepatan dengan peringatan seabad turnamen paling bergengsi sedunia itu," kata Gravina sebagaimana dikutip Antara dari laman resmi FIGC, Jumat (16/7/2021).
Ia lantas mengajak, "Mari mengajukan pencalonan tuan rumah Euro terlebih dahulu, sesudahnya kita pikirkan turnamen yang berikutnya."
Guna mewujudkan rencana tersebut, Gravina menyebut Italia perlu menempuh langkah serius dengan mengucurkan dana untuk perbaikan kondisi stadion di negaranya terlebih dahulu.
Gravina juga mengungkapkan bahwa kesuksesan Italia di atas lapangan dibarengi juga dengan tambahan pemasukan FIGC berkat tiga pertandingan Grup A dan satu laga perempat final Euro 2020 yang dimainkan di Stadion Olimpico, Roma.
"Berkat Euro, FIGC mengumpulkan 28,25 juta euro. Ditambah pendapatan dari kesepakatan komersial, secara keseluruhan ada tambahan pemasukan sekira 36 juta euro bagi FIGC," katanya.
Bila maju dalam pencalonan tuan rumah Euro 2028, Italia bakal bersaing dengan Turki yang sudah menyatakan pencalonan serta Romania-Yunani-Bulgaria-Serbia yang mengajukan sebagai tuan rumah bersama.
Untuk Piala Dunia 2030, selain Romania-Yunani-Bulgaria-Serbia, terdapat juga Spanyol-Portugal, Uruguay-Argentina-Chile-Paraguay, dan Maroko.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Laga Italia vs Argentina Akan Digelar untuk Kenang Maradona
Baru-baru ini Perdana Menteri Inggris Boris Johnson sempat mengungkapkan dukungan atas wacana pencalonan Britania Raya dan Republik Irlandia sebagai tuan rumah Piala Dunia 2030.
Berita Terkait
-
Bukayo Saka Nilai Platform Medsos Belum Serius Cegah Pelecehan Daring
-
Polisi Tangkap Empat Pelaku Terkait Aksi Rasial pada Trio Pemain Timnas Inggris
-
Chelsea Lempar Tawaran Rp 1,7 Triliun untuk Chiesa, Ini Reaksi Dingin Juventus
-
Efek Instan Jose Mourinho: Standar AS Roma Naik, Antusiasme Romanisti Melonjak
-
5 Stadion Megah Tempat Pertandingan Euro 2020
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Kadek Arel: Timnas Indonesia U-22 Penuh 'Lubang' Usai Dibantai Mali, Apa Perbaikannya?
-
Cara Ruben Amorim Bikin Harry Maguire Muak dan Ingin Cabut dari Old Trafford
-
Liverpool Resmi Ditinggal Mohamed Salah pada Desember 2025
-
Erling Haaland Buka Suara Soal Duel Panas Lawan Mancini: Dia Bikin Kesal!
-
Bakat Muda Jawa-Belanda, Pemain Keturunan Indonesia Ikai Muhamad Torehkan 12 Gol!
-
Jurgen Klopp Comeback: Punya Pekerjaan Baru di Piala Dunia 2026
-
Apa Rahasia Timnas Norwegia Bisa Lolos ke Piala Dunia Setelah Absen 27 Tahun?
-
Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026, Pelatih Timnas Nigeria Klaim Kongo Pakai Ilmu Santet
-
Jika Target Tercapai, Segini Ranking FIFA yang Bakal Dicapai Timnas Indonesia
-
Hadiah yang Bakal Diterima Rizky Ridho Jika Sukses Menang Puskas Awards