Suara.com - Jose Mourinho ditunjuk sebagai pelatih AS Roma untuk Serie A musim 2021/2022. Baru beberapa hari melatih, ia sudah melakukan sejumlah aksi nyentrik yang bikin heboh.
Pasca dipecat Tottenham Hotspur di bulan April lalu, Jose Mourinho tak membutuhkan waktu lama untuk kembali melatih ketika AS Roma datang meminangnya. Ia kemudian dikontrak selama tiga tahun, alias hingga 2024.
Mourinho dipinang AS Roma yang telah memutuskan berpisah dengan Paulo Fonseca setelah dicap gagal pasca dicukur habis Manchester United di semifinal Liga Europa 2020-2021.
Seperti biasanya, bukan Mourinho namanya jika tak identik dengan kontroversi yang menggelikan para pecinta sepak bola.
Apalagi di tengah keaktifannya bermain media sosial Instagram. Kelakuan aneh dan unggahan nyelenehnya pun kerap ia unggah di media sosial terpopuler saat ini tersebut.
Lantas, di AS Roma ini, kelakuan aneh apa saja yang telah dilakukan seorang Jose Mourinho? Berikut rangkumannya.
1. Naik Vespa ke Tempat Latihan AS Roma
Dalam unggahan Instagram-nya, nampak Jose Mourinho mengendarai vespa ke tempat latihan AS Roma.
Pada umumnya, entah pelatih atau pemain pasti mengendarai mobil untuk ke tempat latihan. Namun tidak untuk Mourinho kali ini.
Baca Juga: Serie A Berencana Tingkatkan Kapasitas Penonton di Stadion hingga 50 Persen
Mourinho mengendarai vespa di komplek latihan AS Roma sembari disorot kameramen yang menaiki mobil Buggy.
Mourinho menaiki vespa sendiri bukanlah hal baru. Sesaat setelah ditunjuk sebagai pelatih AS Roma, pendukung Il Lupi meluapkan kegembiraan tersebut dengan membuat mural dirinya mengendarai vespa.
2. Merekam Para Pemain AS Roma Bernyanyi
Entah karena tersentuh atau memang iseng, Jose Mourinho mengunggah video anak asuh barunya yang tengah bernyanyi saat santap makanan.
Di video yang diunggah di Instagram tersebut, nampak para pemain AS Roma bernyanyi lantang sambil mengibarkan serbet di meja makan.
Unggahan tersebut pun dibarengi dengan Caption bahwa ia terharu dan tak bisa berkata apa-apa melihat kekompakan anak asuhnya bersama para staf.
Berita Terkait
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Minat Klub Arab Mulai Meredup, Mohamed Salah Bakal Balik ke Serie A Italia?
-
Profil Nomor 9 Baru Milik AC Milan, Niclas Fullkrug: Striker Raksasa dari Jerman
-
Bursa Transfer Serie A: Ini Pemain yang Wajib Direkrut AC Milan di Januari 2026
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road
-
Detik-detik Emosi Donnarumma Meledak Usai City Ditahan Sunderland, Pep Guardiola Turun Tangan
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
-
Rp 21 Triliun! Komisi Agen Pemain 2025 Meledak 90%, Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
-
Lothar Matthaus: Jamal Musiala dan Wirtz Kunci Kebangkitan Timnas Jerman di Piala Dunia 2026
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik