Suara.com - Legenda Liverpool yang kini menjadi pelatih klub Skotlandia Rangers, Steven Gerrard, kembali menampik kabar jika dirinya siap mengambil alih peran juru taktik The Reds saat Jurgen Klopp pergi nanti.
Gerrard kian santer dikaitkan dengan posisi pelatih Liverpool setelah eks kapten The Reds dan Timnas Inggris itu sukses membawa Rangers kampiun Liga Skotlandia musim lalu, mengakhiri dominasi panjang Celtic.
Pria berusia 41 tahun itu sendiri sejatinya masih terikat kontrak sebagai pelatih Rangers hingga 2024 mendatang, sama seperti Jurgen Klopp di Liverpool.
Akan tetapi, Klopp dikabarkan membuka peluangnya untuk meninggalkan Liverpool tahun depan atau di 2023, untuk mengambil rehat sejenak dari dunia kepelatihan, sebelum akhirnya kembali bekerja lagi sebagai juru taktik.
Menanggapi spekulasi yang sepertinya tak kunjung berhenti itu, Gerrard pun buka suara.
"Saya tidak bisa mengendalikan spekulasi media terkait posisi saya. Tapi, yang pasti saya merasa bahagia dan kerasan di Rangers. Liverpool? Mereka punya manajer top di sana, pelatih yang brilian. Saya berharap Klopp bisa bertahan lama di Liverpool," kata Gerrard seperti dimuat ESPN, Kamis (29/7/2021).
"Terkait rumor yang terus bergulir ini, saya tidak menyukainya. Saya tidak ingin dilibatkan. Saya hanya ingin fokus pada pekerjaan sekarang di sini (Rangers). Saya sangat tersanjung dan berterima kasih atas kepercayaan ini," sambung pria yang akrab disapa Stevie G itu.
"Saya sangat senang di sini. Saya sudah menegaskannya dalam banyak kesempatan. Rangers adalah klub besar. Saya puas, saya senang, dan saya dapat terus berkembang serta membantu tim ini meraih kesuksesan," pungkasnya.
Baca Juga: Perkuat Sisi Sayap, Liverpool Siap Tebus Adama Traore dari Wolves
Berita Terkait
-
Tahan Imbang Arsenal, Dominik Szoboszlai: Inilah Titik Balik Kebangkitan Liverpool
-
Arne Slot Merasa Puas Bisa Tahan Imbang Arsenal
-
Skor Kacamata Lawan Liverpool Buat Mikel Arteta Kecewa Meski Arsenal Masih Kokoh di Puncak Klasemen
-
Mikel Arteta Dilema Usai Arsenal Ditahan Imbang Liverpool
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Manajemen Persib Pastikan Skuad Persija Persija Pakai Rantis ke GBLA
-
Marak Calo Jelang Persib vs Persija, Manajemen Maung Bandung Bakal Lakukan ini di Hari H
-
Persib Bandung vs Persija, Ini Prediksi Mantan Striker Timnas Indonesia
-
Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta: Duel Panas Rival Abadi
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Satu Dekade David Beckham Dipecahkan Bek Muda AC Milan
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?