Suara.com - Sepanjang perjalanannya, Liga Champions menghadirkan beragam kisah menarik. Salah satunya tentang klub asal Rumania, Dinamo Bucuresti yang memegang rekor gol terbanyak dalam satu laga.
Liga Champions telah bergulir sejak 1955. Sebelumnya, ajang antar klub terbesar di Eropa ini memiliki nama Piala Champions atau European Champions Club Cup.
Format pertama Piala Champions ini hampir sama dengan Liga Champions saat ini yaknin menggunakan sistem gugur dalam dua leg pertandingan di kandang dan tandang.
Pada musim 1992/92, format ini diubah beserta nama kompetisi di mana di musim tersebut Liga Champions pertama kali diperkenalkan.
Selain itu, formatnya diubah menjadi tiga babak kualifikasi, satu babak grup dengan sistem tandang-kandang, dan empat babak sistem gugur.
Berbicara Liga Champions tentu tak lepas dari prestasi sebuah klub di ajang tersebut, baik itu soal jumlah gelar maupun rekor-rekor lainnya.
Kali ini, rekor yang akan dibahas adalah soal gol terbanyak dalam satu laga Liga Champions. Di musim 2019/20 lalu, laga Barcelona vs Bayern Munchen dicap sebagai salah satu laga Liga Champions dengan jumlah gol terbanyak, yakni 10 gol.
Namun, jumlah tersebut masih kalah dengan catatan yang dibuat Dinamo Bucuresti. Hingga Liga Champions musim 2021/22 akan dimulai, tim asal Rumania ini masih memegang rekor gol terbanyak dalam satu laga kompetisi elit tersebut.
Lantas, berapa gol yang diciptakan Dinamo Bucuresti? Berikut penjelasannya.
Baca Juga: Selain Olimpiade, Berikut 7 Acara Olahraga Terbesar di Dunia
Hujan Gol di Kota Bukares
Saat Liga Champions masih bernama Piala Champions, Dinamo Bucuresti menjadi salah satu tim langganan yang tampil di ajang tersebut.
Sebagai catatan, Piala Juara Eropa adalah kompetisi yang mempertemukan pemenang liga-liga di Eropa, dan saat itu, Dinamo Bucuresti merupakan jawara asal Rumania.
Di era 1950 hingga 1980 an, Dinamo Bucuresti secara konsisten tampil di ajang Liga Champions, kendati catatan terbaiknya hanyalah mencapai semifinal.
Meski begitu, Dinamo Bucuresti mencatatkan tinta emas dalam sejarah Liga Champions sebagai tim yang paling banyak memasukkan gol di satu laga.
Hal tersebut terjadi di musim 1973/74 pada tanggal 13 Oktober 1973. Kala itu, Dinamo Bucuresti menghadapi wakil Irlandia Utara, Crusaders, di putaran pertama.
Berita Terkait
-
Dani Carvajal Terkapar, Trent Alexander-Arnold Siap Hadapi Mantan di Anfield
-
Patah Hati Manchester United, Ditolak Mentah-mentah Adik Jude Bellingham
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Scott Carson Pensiun: 6 Tahun di Manchester City, Hanya 2 Kali Main!
-
Klasemen Grup G AFC Champions League Two: Persib Bandung di Puncak usai Bekuk Selangor
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
Kata-kata Marc Klok Usai Persib Bandung Hajar 10 Pemain Persis Solo
-
Eks Presiden Barcelona Serang Lamine Yamal: Jangan Belagu, Belum Jadi yang Terbaik
-
Prediksi Swansea City vs Manchester City: The Citizens Ogah Kalah Lagi
-
Prediksi Liverpool vs Crystal Palace: Lawan Tim Pesakitan, The Reds Bisa Menang?
-
PSSI Masih Bingung Soal Piala ASEAN FIFA, Kenapa?
-
Anggota DPR RI Setuju Timnas Indonesia CLBK dengan Shin Tae-yong
-
Real Madrid Manjakan Vinicius Jr! Tak Kasih Hukuman Meski Bentak Xabi Alonso
-
Mengerikan! Pemain Zenit St Petersburg Hampir Diculik Geng Bertopeng di Rusia
-
Dani Carvajal Terkapar, Trent Alexander-Arnold Siap Hadapi Mantan di Anfield
-
Cerita Jay Idzes Disorot Media Sassuolo: Dari Panggilan Bang Jay hingga Puji Rekan Setim