Suara.com - Bintang Paris Saint-Germain, Neymar Jr tengah menikmati liburan musim panas di Ibiza ditemani mantan kekasih usai menelan pil pahit di Copa America 2021.
Tak seperti biasanya, Neymar Jr memilih menghabiskan liburan musim panas tahun ini bersama keluarga. Menariknya sang mantan juga ikut diajak serta.
Pemain andalan PSG dan timnas Brasil berusia 29 tahun itu memamerkan tubuhnya yang bertato saat berjemur di atas kapal pesiar laut mediteran, Ibiza.
Neymar juga pamer momen ketika memeluk mesra sang mantan, Carol Dantas yang juga ibu dari putra satu-satunya, Davi Lucca.
Liburan musim panas kali ini seolah menjadi pengobat luka Neymar usah menjalani musim yang buruk baik di level klub maupun tim nasional.
Musim 2020-2021 menjadi perjalanan buruk Neymar yang gagal membawa PSG mempertahankan gelar Liga 1 dengan selisih satu poin dari jawara baru, Lille.
Raksasa Perancis juga lagi-lagi menorehkan hasil minor di Liga Champions, tersingkir di babak semifinal dari raksasa Liga Inggris, Manchester City.
Tak berhenti disitu, kegagalan timnas Brasil di final Copa America 2021 juga memberi bekas luka mendalam untuk Neymar.
Neymar dan Brasil dipaksa mengakui keunggulan Argentina pada partai final yang digelar di Stadion Maracana.
Baca Juga: Akur, Neymar Peluk Mesra Mantan Kekasihnya saat Liburan di Ibiza
Usai mengalami rentetan hasil mengecewakan itu, Neymar terus memanjakan dirinya selama liburan musim panas tahun ini.
Salah satunya membeli helikopter modifikasi yang khusus digunakannya saat berada di kampung halaman, Brasil dan ketika pergi berlibur.
Namun demikian, liburan bersama sang putra dan mantan kekasih benar-benar membuat senyum Neymar kembali seolah melupakan segala kegagalan sebelumnya.
Dalam satu momen, Neymar tampak semringah ketika mendapat pelukan mesra dari Carol Dantas yang mengenakan bikini hitam di atas kapal pesiar yang ditumpangi.
Seolah menjadi puncak kegembiraan bintang Brasil setelah resmi memperpanjang masa baktinya untuk PSG awal tahun ini.
Di sisa kariernya Neymar masih memiliki ambisi besar, yakni mengantarkan Brasil kembali memenangi Piala Dunia.
Berita Terkait
-
Hasil Piala Prancis: PSG Tersingkir Usai Kalah Tipis 0-1 dari Rival Sekota Paris FC
-
Dirumorkan Ogah Perpanjang Kontrak, Luis Enrique ke Manchester United?
-
Nyaris Gantung Sepatu Usai Cedera, Neymar Bangkit dan Bidik Piala Dunia 2026
-
Neymar Resmi Perpanjang Kontrak, Santos Jadi Klub Terakhir Sebelum Pensiun
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Kylian Mbappe Jadi Sosok Antagonis, Terang-terangan Berani Lawan Perintah Xabi Alonso
-
Xabi Alonso Dipecat, Real Madrid Panggil Pulang Sosok Penting Era Zidane dan Ancelotti
-
3 Pemain Top Dunia yang Pernah Dilatih John Herdman, Kini Tangani Timnas Indonesia
-
Kata-kata John Herdman yang Bisa Bikin Suporter Timnas Indonesia Merinding
-
Alasan Cesar Meylan Mau Jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia John Herdman
-
Terlempar ke Pot 3, Timnas Indonesia Terancam Masuk Grup Neraka di Piala AFF 2026
-
Persib Libas Persija! Umuh Muchtar: Ini Kemenangan yang Ditunggu Bandung
-
McKennie dan Thuram Tegaskan Mentalitas Juventus, Gol Penting tapi Kemenangan Nomor Satu
-
Martin Keown Kecam Gary Neville soal Kritik Pedas ke Gabriel Martinelli: Dasar Tukang Provok
-
Timnas Indonesia Butuh Banyak Pemain Top Eropa, John Herdman Mau Naturalisasi Lagi