Suara.com - Tak cukup menjadi perbincangan hangat usai dibeli Manchester City seharga Rp1,9 triliun, Jack Grealish kembali membuat publik tertegun.
Baru saja Manchester City menelan kekalahan pada pekan perdana Liga Inggris 2021/2022, pendukung The Citizen kembali dibuat geger oleh Jack Grealish.
Padahal Jack Grealish baru saja menggemparkan jagat dunia sepak bola Inggris karena nilai transfernya dari Aston Villa ke Manchester City.
Kini penikmat sepak bola Negeri Ratu Elizabeth itu dibuat tercengang usai wajah Jack Grealish ditemukan di aplikasi kencan online khusus selebritis bernama Raya.
Bahkan dalam profilnya, terlihat Grealish menginformasikan soal pertandingan pekan perdana Premier League musim ini melawan Tottenham Hotspur.
"Mengunjungi London, dari Birminngham," tulisnya di biodata profil aplikasi kencannya itu.
Menariknya lagi, profil aplikasi kencan Grealish tersebut juga ditautkan dengan beberapa media sosial miliknya seperti Instagram.
Padahal diketahui Grealish saat ini tengah menjalin kasih dengan seorang model sekaligus teman masa kecilnya, Sasha Attwood.
Kedua sosok yang sama-sama sekolah di Solihull, West Mids itu juga baru saja pamer kemesraan saat berlibur bersama di Kroasia pasca gelaran Euro 2020.
Baca Juga: Romelu Lukaku Merasa Lebih Lengkap Setelah 'Timba Ilmu' di Inter Milan
Sementara itu, Raya merupakan sebuah aplikasi kencang daring ekslusif yang baru saja diluncurkan pada 2015 silam.
Didalamnya pun terdapat beberapa selebritas kenamaan Inggris yang turut aktif menggunakan aplikasi tersebut, seperti Niall Horan dan Cara Delevingne.
Kemungkinan besar akun itu benar merupakan milik Grealish mengingat tak sembarang orang yang bisa masuk dan mengakses aplikasi kencan ini.
Meskipun sudah menjadi perdebatan di kalangan masyarakat khususnya pecinta sepak bola Inggris, pihak Jack Grealish tak mau berkomentar banyak.
Dilansir dari The Sun, salah seorang juru bicara mantan gelandang Aston Villa itu tak mau banyak berkomentar dan memilih bungkam.
"Kami tidak mengomentari masalah ini, apakah itu benar atau tidak." ucap seorang juru bicara dari pihak Grealish.
Tag
Berita Terkait
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!
-
Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Haaland Siap Bikin Mantan Terluka
-
Berpotensi Rusuh! Anjing hingga Kuda Amankan Laga Aston Villa vs Maccabi Tel Aviv
-
Ruud Gullit Bongkar Biang Kerok Krisis Liverpool di Tangan Arne Slot
-
Prediksi Gary Neville Soal Nasib Chelsea di Premier League Musim Ini
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Antonio Conte Sindir Eintracht Frankfurt: Tim Jerman Itu Belajar Catenaccio
-
Bayern Munich 16 Laga 16 Kemenangan, Apa Rahasia Vincent Kompany?
-
Arne Slot Takjub! Conor Bradley Bikin Mbappe dan Vinicius Tak Berkutik
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!
-
Sapa Max Dowman? Wonderkid Arsenal yang Pecahkan Rekor Moukoko dan Lamine Yamal
-
Begini Banget Nasib Timnas Indonesia, 5 Hari Lagi FIFA Matchday Belum Ada Lawan
-
Bintang Brasil Sebut Timnas Indonesia U-17 Sebagai Lawan Serius di Piala Dunia U-17 2025
-
Reaksi Tak Biasa Luciano Spalletti Usai Juventus Ditahan Imbang Sporting
-
Sejelek Apa Timnas Indonesia U-17 Sampai Keok?
-
Dua Gol, Satu Petaka: Malam Gila Luis Diaz di Liga Champions