Suara.com - Pelatih baru Bayern Munich Julian Nagelsmann mengincar kemenangan pertama dari pertandingan keenamnya sebagai pelatih saat juara liga Jerman ini menghadapi Borussia Dortmund dalam Piala Super Jerman, Rabu (18/8/2021) dini hari WIB.
Tim Bavaria ini kehilangan poin saat ditahan imbang 1-1 oleh Borussia Moenchengladbach dalam laga pertama musim ini Jumat pekan lalu setelah gagal juga memenangkan salah satu dari empat pertandingan pramusimnya.
"Normal jika kami membutuhkan waktu dengan persiapan pramusim yang terlambat,” kata Nagelsmann kepada wartawan. "Anda bisa melihat saat melawan Gladbach kami punya ruang untuk memperbaiki."
Nagelsmann yang bergabung dari RB Leipzig tengah berada dalam tekanan. Kesalahan baru kala melawan Dortmund pada perebutan gelar pertama musim ini bisa memperumit masalah yang dihadapi pelatih berusia 34 tahun itu.
"Akan menyenangkan bisa menjuarai gelar pertama dengan kemenangan pertama," kata pelatih pengganti Hansi Flick ini seperti dikutip Antara dari Reuters.
"Ini pertandingan penting, melawan lawan yang memulai dengan baik dalam liga musim ini. Kami tentu saja akan berusaha untuk akhirnya meraih kemenangan. Mudah-mudahan besok berhasil."
Dortmund pada Sabtu menghancurkan Eintracht Frankfurt 5-2 dalam pertandingan pembukanya dalam Bundesliga di mana striker Erling Haaland mencetak dua gol dan membuat tiga assist.
Penyerang Norwegia itu mencetak hattrick pada putaran pertama Piala Jerman awal bulan ini.
"Mereka melewatkan awal musim yang cemerlang," kata Nagelsmann. "Yang penting menguasai ruang di depan garis pertahanan kami. Jika kami kehilangan penguasaan bola, maka kami harus segera balik menekan."
Baca Juga: Prediksi Borussia Dortmund vs Bayern Munich di Piala Super Jerman 2021
Bayern mengejar gelar liga ke-10 berturut-turut. "Kami akan berusaha merebut bola di daerah lawan dan berusaha melancarkan serangan balik," kata Nagelsmann.
"Sepak bola itu kerja tim, jadi besok kami akan berusaha bermain sebagai tim. Terutama dalam bertahan melawan Haaland."
Berita Terkait
-
Bayern Munich Bisa Cetak Gol dari Tiga Umpan, Kompany Bongkar Polanya
-
Sudah Gacor, Bayern Munich Tak Rekrut Pemain Baru di Bursa Transfer Musim Dingin 2026
-
Bantah Isu Nomor 10, Florian Wirtz Ngamuk ke Petinggi Bayern Munich
-
Nilai Fantastis Klausul Rilis Harry Kane, Klub Peminat Cuma Bisa Gigit Jari
-
Klasemen Liga Champions: Arsenal Tak Terbendung, Bayern Munich Tempel Ketat
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Bocoran Jersey Prancis Piala Dunia 2026: Logo Ikonik Retro 90-an Bikin Fans Les Bleus Terpikat
-
Persib vs Persija, Jordi Amat Ngebet Jegal Thom Haye dan Eliano Reijnders
-
Ivar Jenner Segera Dicoret FC Utrecht
-
Investasi Bodong Hancurkan Eks MU, dari Gaji Rp900 Juta Per Pekan hingga Bangkrut
-
Kenapa Media Belanda Sebut Ajax Rugi Bajak Jordi Cruyff dari PSSI?
-
Ruben Amorim Isyarat Utak-atik Komposisi Penyerang usai Trisula Mandul Lawan Wolves
-
Harga Tiket Piala Dunia 2025 Super Mahal, Suporter Inggris Bakal Boikot?
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
-
Viktor Gyokeres Dikritik Jamie Carragher Anggap Arsenal Butuh Striker Tajam Demi Juara Liga Inggris
-
Persija Pilih Jalan Ksatria, Fight Sampai Akhir Tanpa Berharap Rival Tersandung di Super League