Suara.com - Tammy Abraham telah resmi bergabung dengan AS Roma dari Chelsea. Pelatih AS Roma Jose Mourinho pun sangat senang dengan kedatangan Abraham ke Olimpico.
Abraham telah mengikat kontrak jangka panjang selama lima tahun dengan Roma. klub Serie A itu harus mengeluarkan dana sebesar 40 juta euro untuk mengangkut pemain internasional Inggris ini dari Chelsea.
Kesepakatan Abraham sendiri termasuk klausul pembelian yang ditetapkan sebesar 68 juta poundsterling. Kedatangan Abraham disambut gembira oleh Mourinho yang pernah sukses menukangi Chelsea.
Jose Mourinho yakin meninggalkan Liga Premier untuk tantangan baru menunjukkan Abraham memiliki ambisi yang tinggi.
"Dengan Tammy, saya lebih suka mengatakan, 'tunggu dan lihat'," kata Mourinho dalam video yang diposting di akun Twitter Roma.
Pelatih asal Portugal ini juga mengaku kalau dirinya sudah mengenal Abraham dengan baik, meski belum pernah melatihnya.
"Saya mengatakan itu dengan penuh percaya diri. Saya sudah mengenalnya sejak dia masih remaja. Dia tidak pernah bermain untuk saya karena dia berusia 14, 15, 16 tahun ketika saya masih di Chelsea, tapi saya mengenalnya dengan sangat baik."
"Saya mengenalnya sebagai pemain, pribadi dan dalam hal mentalitasnya. Saya tahu bagaimana dia membuat keputusan untuk meninggalkan Liga Premier, yang selalu sulit bagi pemain Inggris."
"Itu memberi tahu saya banyak tentang dia, karena ketika Anda meninggalkan Liga Premier, Anda melakukannya karena Anda ambisius," lanjut eks manajer Chelsea ini seperti dilansir Livescore.
Baca Juga: Romelu Lukaku Jadi yang Terbaru, Berikut 3 Pemain yang Pulang ke Klub Lamanya
“Anda pergi karena Anda ingin kembali ke tim nasional Anda, karena Anda ingin bermain di Piala Dunia, karena Anda ingin sukses di luar Inggris, di mana tidak banyak pemain Inggris yang memiliki karier cemerlang."
"Dia datang ke sini dengan ambisi itu dan kami berharap bisa melihat kualitas terbaiknya sebagai pemain."
AS Roma sendiri akan memulai pekan pertama Liga Italia 2021-2022 melawan Fiorentina di Stadion Olimpico pada Senin (23/8/2021) dini hari WIB.
Berita Terkait
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Hadirkan Mimpi Buruk untuk Jay Idzes, AS Roma Meroket ke Posisi Ketiga
-
Kata-kata Liam Rosenior Usai Bawa Chelsea Menang 5-1 di Piala FA
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kegilaan Justin Hubner, Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan dan Cetak Gol!
-
Serbaserbi Piala Futsal 2026, Jadwal, Tiket, Hingga Cara Pesan
-
Statistik dan Rapor Pemain Timnas Indonesia Akhir Pekan Kemarin, 2 Orang Cetak Gol
-
Sukses Berperan Bagi Kemenangan Besar Monchengladbach, Kevin Diks Dipuji Pelatih
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese
-
Klasemen Super League 2025 Terbaru: Persib Bandung Geser Borneo FC dari Puncak Usai Tekuk Persija
-
Hasil Piala Prancis: PSG Tersingkir Usai Kalah Tipis 0-1 dari Rival Sekota Paris FC
-
Hasil Liverpool vs Barnsley Skor 4-1, Dominik Szoboszlai dan Florian Wirtz Cetak Gol Edan!
-
Michael Carrick Kandidat Terkuat Pelatih Sementara Manchester United Gantikan Ruben Amorim
-
Alvaro Arbeloa Resmi Jadi Pelatih Real Madrid Gantikan Xabi Alonso