Suara.com - Pemain AHHA PS Pati, Zulham Zamrun, menjadil salah satu sosok yang memicu keributan pada laga uji coba melawan Persiraja Banda Aceh, Senin (6/9/2021).
Pada laga uji coba yang digelar di Lapangan Pancoran Soccer Field, Jakarta Selatan, Zulham Zamrun sempat melakukan pelanggaran keras kepada pemain Persiraja.
Meskipun hanya berstatus laga uji coba, duel antara Persiraja Banda Aceh kontra AHHA PS Pati berlangsung dengan tensi tinggi.
Sejumlah insiden juga sempat mewarnai pertandingan yang disiarkan secara berbayar tersebut.
Salah satunya pelanggaran keras yang dilakukan oleh Zulham Zamrun kepada pemain Persiraja. Zulham mengangkat kaki terlalu tinggi yang berbahaya bagi pemain lawan.
Setelah bola menjadi liar, Zulham kembali menerjang pemain Persiraja lainnya, yakni Defri Rizki, saat keduanya berebut bola.
Akibatnya, dua pemain ini berbenturan akibat diterjang Zulham. Pemain berusia 33 tahun itu akhirnya mendapat respons keras dari Defri.
Zulham pun sempat menendang Defri, yang kemudian dibalas oleh pemain Persiraja itu. Emosi Zulham yang meledak-ledak membuat kedua pemain ini sempat bersitegang.
Baca Juga: Kasus Insiden Brutal, AHHA PS Pati Diminta Pecat Syaiful Indra Cahya dan Zulham Zamrun
Sebelum bergabung dengan AHHA PS Pati, Zulham Zamrun merupakan salah satu pemain yang pernah bersinar di kompetisi sepak bola Indonesia.
Pemain kelahiran Kota Ternate, 19 Februari 1988, mengawali kariernya bersama tim junior Persiter Ternate.
Pada tahun 2006, dia berhasil promosi ke tim utama Persiter. Kiprahnya pun mengundang decak kagum dari klub-klub lain.
Setelah sempat bergabung bersama Persigo Gorontalo selama dua musim, kariernya terus menanjak hingga bergabung dengan klub asal Jawa Timur, Persela Lamongan, untuk mengarungi Indonesia Super League 2010/2011.
Kiprah impresif Zulham bersama Persela turut membawanya bermain bersama timnas Indonesia.
Ia mencatatkan debut bersama skuad Merah Putih pada 7 Oktober 2011, saat menjalani laga persahabatan melawan Arab Saudi.
Berita Terkait
-
Persiraja Banda Aceh Kembali Gagal Menang di Kandang, Pelatih Minta Maaf
-
Kebobrokan Liga 2 Bikin Andik Vermansyah Geram, PT LIB Lempar Bola ke Komdis PSSI
-
Siapa Andik Vermansyah yang Marah-marah di Medsos? Dulu Andalan Timnas Indonesia Kini Terdampar di Liga 2
-
Andik Vermansyah Ngamuk Colek Erick Thohir: Main Bola Kayak Jadi Wayang, Liga Bobrok!
-
Gara-gara Laga Internasional, PSSI Disanksi AFC Denda Ribuan Dollar
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta
-
Mees Hilgers Resmi Gabung Agensi Top Dunia Lian Sports Demi Selamatkan Karier di FC Twente
-
Persik Kediri Siap Jamu Persib Bandung di Stadion Brawijaya 5 Januari 2026 Tanpa Suporter Tamu
-
Manchester United vs Leeds United, Amorim Konfirmasi Bruno Fernandes Absen Bela Setan Merah
-
AC Milan Geser Inter Milan dari Puncak Klasemen Usai Tekuk Cagliari Lewat Gol Tunggal Leao
-
Brennan Johnson Resmi Gabung Crystal Palace Pecahkan Rekor Transfer Termahal
-
Pascal Gross Resmi Kembali ke Brighton dari Borussia Dortmund dengan Kontrak Permanen
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang