Suara.com - Klub K-League 2, Ansan Greeners FC mengkonfirmasi Asnawi Mangkualam Bahar mengalami cedera. Salah satu pemain berbakat yang dimiliki Indonesia itu harus absen selama dua minggu.
Kepastian itu disampaikan Ansan Greeners di Instagram resmi klub. Asnawi mendapat cedera itu saat melawan Busan I-Park, Minggu (12/9/2021).
"Kami ingin menginformasikan tentang cedera yang dialami Asunawi dalam pertandingan melawan Busan I-Park pada tanggal 12 lalu," tulis Ansan Greeners.
"Dari hasil pemeriksaan tersebut, diperlukan masa pemulihan sekitar 2 minggu karena cedera ringan pada hamstring."
"Kami mohon banyak dorongan dan dukungan dari para fans agar Asunawi bisa kembali ke lapangan dalam keadaan sehat," sambung pernyataan resmi klub tersebut.
Dalam laga tersebut melawan Busan I-Park. Sebelum ditarik keluar karena cedera, mantan pemain PSM Makassar itu melakukan pelanggaran di kotak terlarang yang membuat lawan dapat hadiah penalti.
An Byong-jun yang dipercaya sebagai algojo sukses membuat Busan I-Park unggul pada menit ke-49. Asnawi ditarik di pertengahan babak kedua setelah menunjukkan rasa sakit dan memegangi paha.
Adapun Ansan Greeners kemudian bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-75 melalui gol Lee Sang-min. Pertandingan selesai dengan skor 1-1.
Asnawi pun sudah mengabarkan masalah cedera di Instagram miliknya. Ia membenarkan harus istirahat dua minggu.
Baca Juga: Pengakuan Asnawi Mangkualam, Konsumsi Makanan Haram Saat Jalani Karantina di Korsel
"Harus beristirahat selama dua minggu," ujar Asnawi Mangkualam.
Berita Terkait
-
Statistik Memukau Asnawi Mangkualam Bersama Port FC Meski Pindah Posisi Jadi Bek Kiri Liga Thailand
-
Asnawi Menangis usai Garuda Gagal ke Piala Dunia 2026: Hanya 57 Pemain yang Punya Kualitas
-
Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026, Asnawi Mangkualam Ungkap Kualitas Pemain Belum Merata
-
Asnawi Mangkualam Hampir Gabung Persib, Akui Digagalkan Pihak Ini
-
Shin Tae-yong Klarifikasi Polemik Kapten Timnas Indonesia, Bela Asnawi?
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tak Dapat Maarten Paes, Persib Bandung Incar Kiper Keturunan Lainnya
-
Thom Haye 'Menghilang' dari Latihan Persib Bandung, Ada Apa?
-
Persib Bandung Pinjamkan Rezaldi Hehanussa dan Hamra ke Persik
-
Inggris Tak Butuh Bintang? Ini yang Dibutuhkan Tuchel untuk Bawa Three Lions Juara Piala Dunia 2026
-
Beda Jauh Antara Hansi Flick dengan Alvaro Arbeloa Usai Hasil Beda di Copa del Rey
-
Alaeddine Ajaraie Top Skor Liga India Mau Bantu Persija Jakarta Juara
-
Pemain Keturunan Indonesia Dihukum Penjara di Turki, Begini Kata Fenerbahce
-
Riak-riak Kecil di Internal Arsenal, Declan Rice Kedapatan Ribut dengan Tangan Kanan Arteta
-
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Skuad Garuda Kebagian Jamu Vietnam
-
Tatap Old Trafford di Derby Manchester, Pep Guardiola Bawa Skuat Lebih Segar dan Bertenaga