Suara.com - Big match Liga Champions pekan ini antara PSG vs Manchester City akan tersaji di Parc des Princes, Rabu (29/9/2021).
Duel PSG vs Manchester City bisa dikatakan sebagai partai final kepagian mengingat kedua tim di Grup A itu bertabur bintang.
Aroma dendam begitu menyengat di laga ini. PSG berpeluang besar untuk menuntaskan 'sakit hati' mereka atas kegagalan ke final Liga Champions musim lalu.
Sebagaimana diketahui, di semifinal Liga Champions musim lalu, PSG disingkirkan Manchester City dengan agregat telak 1-4.
Di leg pertama pada 29 April 2021, City mempermalukan PSG di Parc des Princes dengan skor 2-1. Sementara di leg kedua pada 5 Mei 2021, PSG dibantai City dua gol tanpa balas di Etihad Stadium.
Kalah beruntun di dua leg sangat menyakitkan bagi PSG yang dalam beberapa tahun terakhir membidik trofi Liga Champions pertama mereka.
Kini, dengan kehadiran Lionel Messi, PSG bertekad menggapai cita-cita mereka memenangi trofi Si Kuping Besar. Meski permainan Messi dengan sejumlah pemain PSG lainnya, khususnya Kylian Mbappe, belum bisa dikatakan kompak.
Messi sendiri sudah melewatkan dua laga terakhir PSG di Ligue 1 akibat cedera saat menghadapi Lyon. Namun kabar teranyar menyebutkan jika pemain berjuluk La Pulga itu bakal siap berlaga menghadapi The Citizens.
Berbeda dengan PSG, Manchester City 'mengamuk' di laga perdana Grup A dengan membantai RB Leipzig 6-3. Dengan demikian, bisa dipastikan jika City bertekad melanjutkan trend positif mereka di Liga Champions dengan menggasak tim besutan Mauricio Pochettino.
Baca Juga: Prediksi PSG Vs Manchester City dan 4 Berita Bola Terkini
Pertandingan di Parc des Princes bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming PSG vs Manchester City.
Berita Terkait
-
Edin Dzeko Pilih Schalke 04 Demi Panggilan Hati, Meski Harus Turun ke Bundesliga 2 Jerman
-
Viral Foto Layvin Kurzawa Tiba di Indonesia, Siap Diresmikan Persib Bandung
-
Mandul di Premier League, Anthony Gordon Pecahkan Rekor 23 Tahun Alan Shearer di Liga Champions
-
Thierry Henry: Start Sempurna Arsenal di Liga Champions Percuma Jika Gagal Juara
-
Klasemen Liga Champions: Arsenal Lolos Babak 16 Besar dan Kokoh di Puncak
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Sheringham Sindir Roy Keane soal Carrick, Disebut Frustasi Tak Ditunjuk Jadi Pelatih MU
-
Klasemen Terbaru BRI Super League Usai Persija Jakarta Tekuk MU 2-0 di GBK
-
Hasil dan Klasemen Serie A Italia: Inter Milan Pesta 6 Gol, Nerazzurri Kokoh di Puncak
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta