Suara.com - Melihat sang suami tak lagi mendapat tempat utama di skuat Manchester United asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Melani Da Cruz selaku istri Anthony Martial marah.
Melanie Da Cruz tak dapat menyembunyikan kekesalan atas perlakuan Ole Gunnar Solskjaer selaku manajer Manchester United terhadap suaminya, Anthony Martial.
Bahkan Melanie Da Cruz blak-blakan Manchester United lebih cocok dimanajeri Zinedine Zidane ketimbang Ole Gunnar Solskjaer saat ini.
Hal itu tampak lewat jemarinya yang menyukai komentar seorang fan TikTok yang menyerukan agar Zidane datang ke Old Trafford menggantikan Solskjaer.
Martial memang tengah dalam masa sulit imbas performanya yang seiring menurun, kehadiran Edinson Cavani semakin menggeser tempatnya.
Nasib pemain asal Perancis itu semakin tak jelas setelah Man United justru memulangkan Cristiano Ronaldo dari raksasa Italia, Juventus.
Menit bermain Martial semakin minim, kesempatan bermain juga tidak jelas dan hal ini membuat muak Melanie Da Cruz.
Melalui sebuah video yang diunggah pada akun TikTok pribadi, Melanie sedikit mengingatkan Martial.
Video tersebut memperlihatkan Melanie tengah melakukan perawatan kuku dan sedikit memberi dukungan untuk suaminya.
Baca Juga: Villarreal Waspadai MU, Unai Emery Sebut Ronaldo dan Cavani Penyerang Menakutkan
"Kasih tahu Anrthony, matahari akan bersinar lagi jika Zidane tiba," tulis seorang fan yang disukai Melanie.
Terlepas dari itu, sosok Melanie merupakan fan nomor satu Martial sejak menjalin hubungan pada Mei 2016 silam.
Saat itu romansa keduanya sempat menimbulkan kontroversi setelah Martial dituduh mencampakkan kekasihnya saat itu, Samantha Jacquelinet demi Melanie.
Dua tahun berselang, Anthony dan Melanie menyambut anak pertama mereka, tepatnya pad 2018, seorang anak laki-laki bernama Swan.
Martial lebih dulu memiliki seorang putri bernama Peytron, buah cintanya dengan kekasihnya terdahulu, Samantha.
Namun, dua bulan setelah anaknya lahir Martial kembali tersandung isu tak sedap usai dikabarkan selingkuh dengan model Perancis.
Berita Terkait
-
3 Pelatih Rekomendasi Roy Keane untuk Gantikan Michael Carrick di Manchester United
-
Old Trafford Terancam Dirobohkan, Manchester United Malah Untung
-
Terbongkar! Cole Palmer Idap Cedera Kronis, Bisa Bikin Manchester United Merugi
-
Cole Palmer ke Manchester United Gantikan Bruno Fernandes?
-
Carrick Bawa DNA Sir Alex Kembali Saat Manchester United Bungkam Arsenal dan Manchester City
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia