Suara.com - Kejadian miris sekaligus menggelitik di alami Jose Mourinho saat AS Roma bertandang ke markas Cagliari dalam lanjutan Liga Italia, Kamis (28/10/2021) dini hari WIB.
Jose Mourinho tidak boleh mendampingi maupun bertemu para pemain AS Roma saat melawan Cagliari karena tengah menjalani hukuman satu larangan pertandingan.
Kondisi itu nyatanya tidak membuat Jose Mourinho patah arang untuk bisa tetap memberikan dukungan kepada Stephen El Shaarawy dan kawan-kawan.
Alih-alih menonton di hotel atau tempat yang lebih nyaman, Jose Mourinho memutuskan untuk menunggu para pemain dengan duduk di emperan luar stadion sambil mengemil makanan.
Usaha Jose Mourinho untungnya tidak sia-sia. AS Roma berhasil meraih kemenangan 2-1 di Sardegna Arena lewat gol-gol Roger Ibanez (71') dan Lorenzo Pellegrini (78') guna membalas satu gol Cagliari yang dikemas Leonardo Pavoletti (52').
Melansir Football-Italia, Kamis (28/10/2021), Jose Mourinho menunjukan reaksi yang aneh saat Pellegrini mencetak gol kedua timnya guna meraih kemenangan.
Namun, gelagatnya terlihat lebih santai setelah peluit akhir dibunyikan, meskipun ia tidak dapat bertemu dengan para pemainnya.
Mourinho mengunggah foto yang memperlihatkan dirinya tengah ngemil di emperan luar Sardegna Arena.
“Game over… 3 poin… Makanan enak (tidak bisa ke ruang ganti) dan satu anak lagi,” tulisnya di Instagram.
Baca Juga: Juventus vs Sassuolo: Bianconeri Jangan Lagi Buang-buang Poin
'Bocah' yang dia maksud adalah Ohene Gyan Felix, striker tim Primavera Roma yang melakukan debutnya di Serie A dalam laga tersebut.
The Special One, julukan Mourinho, mendapat hukuman larangan mendampingi tim dalam satu laga setelah diusir wasit saat Roma menghadapi Napoli pada 24 Oktober lalu.
Berita Terkait
-
Dipermalukan Sassuolo di Turin, Allegri Kutuk Kecerobohan Juventus
-
Fakta dan Prediksi Napoli vs Bologna di Pekan Ke-10 Liga Serie A Italia
-
Hasil Liga Italia: Tekuk Empoli, Inter Milan Kembali ke Jalur Kemenangan
-
Juventus vs Sassuolo: Bianconeri Tumbang 1-2 di Turin
-
Bungkam Torino, AC Milan Catatkan Start Terbaik dalam 67 Tahun
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta
-
BREAKING NEWS! Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?