Suara.com - Jurgen Klopp menilai pemain-pemain Liverpool tampil nyaris sempurna saat membungkam Atletico Madrid 2-0 dalam pertandingan penyisihan Grup B Liga Champions di Anfield, Kamis (11/4/2021) WIB.
Klopp juga memuji kontribusi Trent Alexander-Arnold yang mengirimkan assist untuk kedua gol yang diciptakan Diogo Jota dan Sadio Mane.
"Pertandingan tadi nyaris sempurna, sebagaimana yang kami rencanakan dan kami mencetak gol di momen-momen yang tepat," kata Klopp usai laga ini dalam laman UEFA seperti dimuat Antara.
"Atletico bermain lebih menyerang dalam mengawali laga ketimbang pertandingan sebelumnya, tapi kami bertahan dengan baik dan saya harus bilang Trent mengirimkan dua umpan yang luar biasa untuk gol-gol kami," tambah dia.
Mampu meredam ancaman Atletico pada awal laga, Liverpool membuka keunggulan lewat tandukan Jota yang menyambut bola umpan silang Alexander-Arnold pada menit ke-13.
Lantas enam menit kemudian Alexander-Arnold kembali menemukan celah di lini pertahanan Atletico lewat umpan terobosannya yang disontek oleh Mane.
"Gol-gol itu juga lahir dari penyelesaian fantastis, terutama yang dicetak Sadio," kata Klopp. "Diogo tentu sudah yakin dia bisa menyelesaikan peluang itu, sedangkan Sadio cukup rakus untuk bergegas mengejar posisi yang tepat dan mengakhiri situasi yang diperolehnya."
Kemenangan ini membuat Liverpool mengunci tiket babak 16 besar sekaligus juara Grup B dengan mengumpulkan 12 poin penuh dari empat pertandingan.
Liverpool selanjutnya menjamu Porto di Anfield dua pekan mendatang.
Baca Juga: Liga Champions: Libas Besiktas 4-0, Sporting CP Jaga Asa 16 Besar
Berita Terkait
-
Minat Klub Arab Mulai Meredup, Mohamed Salah Bakal Balik ke Serie A Italia?
-
Mantan Striker Liverpool Resmi Gabung Klub Uni Emirat Arab
-
Liverpool "Diharamkan" Dapat Penalti? Arne Slot Mulai Hilang Kesabaran
-
Imbang Lawan Leeds United, Liverpool Tertahan di Posisi Empat Klasemen Sementara
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Rafael Leao Akui Perlu Pertajam Insting Gol meski Baru Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan
-
Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan, Rafael Leao Malah Disebut Allegri Sering 'Tertidur' di Lapangan
-
Klasemen Liga Italia usai AC Milan Bungkam Cagliari, Rossoneri Geser Inter dari Puncak
-
Dirumorkan Jadi Pesaing Jay Idzes, Eks Real Madrid Disebut Ingin Beli Klub La Liga
-
Rapor Merah 2025! 3 Mimpi Buruk Timnas Indonesia yang Haram Terulang Tahun Ini
-
Bursa Transfer Januari 2026: Napoli Wajib Perkuat Lini Belakang Demi Jaga Asa Scudetto
-
Skandal Memata-matai Lawan Membayangi John Herdman Jelang Peresmian Pelatih Timnas Indonesia
-
Mauricio Souza Minta Persija Fokus Hadapi Persijap Jepara Sebelum Duel Panas Melawan Persib Bandung
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta
-
Mees Hilgers Resmi Gabung Agensi Top Dunia Lian Sports Demi Selamatkan Karier di FC Twente