Suara.com - Tren sapu bersih kemenangan West Ham United dalam penyisihan Grup H Liga Europa dihentikan oleh Genk seusai kedua tim bermain imbang 2-2 di Stadion Cegeka Arena, Belgia, Kamis waktu setempat (Jumat WIB).
Hasil itu sekaligus menunda kepastian West Ham lolos ke babak 16 besar Liga Europa, sebab mereka sejauh ini hanya memiliki sepuluh poin di puncak klasemen Grup H.
Sementara Genk untuk sementara naik ke posisi kedua dengan raihan empat poin, sembari menunggu hasil pertandingan lain antara Dinamo Zagreb kontra Rapid Wien yang berlangsung lebih larut, demikian catatan laman resmi UEFA seperti dimuat Antara.
Pertandingan itu menandai penampilan ke-100 West Ham di bawah arahan David Moyes di semua kompetisi, tetapi empat menit laga berjalan gawang The Hammers sudah kemasukan lebih dulu dibobol oleh Joseph Paintsil.
Berawal dari aksi Junya Ito mengirimkan umpan yang membelah pertahanan West Ham, Paintsil bisa mengejar bola sebelum mengecoh Issa Diop dan melepaskan tembakan yang tak diantisipasi sempurna kiper Alphonse Areola.
West Ham nyaris menyamakan kedudukan tepat di pengujung babak pertama saat Michail Antonio melepaskan tembakan yang sudah memperdaya kiper Maarten Vandevoordt, tetapi Patrik Hrosovsky berhasil menyapu bola sebelum melewati garis gawang.
Kerja keras West Ham membalas membuahkan hasil pada menit ke-59 saat Vladimir Coufal meneruskan umpan silang Aaron Cresswell ke muka gawang di mana Said Benrahma tinggal menyonteknya untuk membuat kedudukan imbang 1-1.
Benrahma lantas mencetak gol lagi pada menit ke-82 untuk membawa West Ham berbalik unggul 2-1 setelah ia melewati hadangan Mujaid Sadick sebelum melepaskan tembakan keras yang melesak ke gawang tuan rumah.
Sayangnya, lima menit kemudian keunggulan West Ham raib dengan cara yang mengenaskan sebab Tomas Soucek mencetak gol bunuh diri kala berusaha menghalau umpan silang kiriman Angelo Preciado dan malah menyundul bola ke gawangnya sendiri.
Baca Juga: Liga Europa: Real Sociedad vs Sturm Graz Berakhir Imbang 1-1
West Ham nyaris meraih kemenangan dramatis lewat tapi umpan silang Coufal terlalu deras dari jangkauan Jarrod Bowen, sedangkan tembakan Pablo Fornals mengarah tepat ke pelukan Vandevoordt, memaksa skor 2-2 bertahan hingga bubaran.
Dalam laga lain yang berlangsung bersamaan untuk Grup E di Stadion NEF, Istanbul, Turki, tuan rumah Galatasaray harus puas hanya meraih satu poin setelah ditahan imbang Lokomotiv Moskow dengan skor 1-1.
Sofiane Feghouli membawa Galatasary memimpin dua menit jelang turun minum, tetapi keunggulan itu dihapuskan oleh tim tamu melalui sontekan jarak dekat Francois Kamano pada menit ke-72.
Galatasaray masih memimpin klasemen Grup E dengan raihan delapan poin, sedangkan Lokomotiv jadi juru kunci dengan dua poin.
Berita Terkait
-
Hasil Piala FA: West Ham Tekuk QPR, Kemenangan Dramatis West Brom Lewat Adu Penalti
-
Juventus Dirumorkan Bidik Sergio Busquets dari Argentina, Di Canio: Dia Sangat Kurus
-
Setelah 20 Pertandingan, Wolves Akhirnya Raih Kemenangan Perdana di Liga Inggris 2025/2026
-
Bantai West Ham 3-0, Manchester City Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris
-
Prediksi Manchester City vs West Ham: Peluang The Citizens Kudeta Puncak Klasemen
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Persija Panaskan Bursa Transfer, Eks Persib hingga Fajar Fathurrahman Gabung?
-
Persib Juara Paruh Musim, Teja Paku Alam Kirim Kode untuk Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Beckham Putra Ungkap Alasan Selebrasi Ice Cold saat Kalahkan Persija Jakarta
-
Muka Masam Sir Alex Ferguson Usai Manchester United Ulangi Rekor Buruk 44 Tahun Lalu
-
Kronologis Amukan Antonio Conte, Tendang Botol Minum, Teriak-teriak hingga Semprot Wasit
-
Ditolak Tunisia, Patrick Kluivert Tak Laku Usai Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Statistik Miris Gyokeres Tertutup dengan Kehebatan Arsenal, The Gunners Kena Prank Rp1,44 T
-
Panggung Perdana John Herdman: Pimpin Timnas Indonesia Lawan Raksasa Eropa
-
Viral Gol Haram Tercipta di Laga Liga 2, Exco PSSI Janji Akan Evaluasi Wasit
-
Persembahkan 4 Gelar, Ini Kata-kata Hansi Flick Usai Bawa Barcelona Hajar Real Madrid di Final