Suara.com - Bek asal Uruguay Diego Godin dikabarkan akan kembali ke Atletico Madrid dalam bursa transfer Januari, dengan kontraknya saat ini di Cagliari akan diakhiri lebih cepat.
Godin menghabiskan sembilan tahun bersama Atletico dari 2010 hingga 2019, mencatatkan lebih dari 250 penampilan pada La Liga.
Sejak itu, dia sempat membela Inter Milan dan kemudian pindah ke klubnya saat ini Cagliari.
Dilaporkan Mundo Deportivo pada Kamis (18/11/2021), bek berusia 35 tahun itu akan meninggalkan Cagliari pada Januari dan mengakhiri kontraknya lebih cepat.
Laporan itu mengklaim Godin ingin kembali berseragam Los Colchonero dan dia bahkan bersedia untuk menurunkan gajinya bila perlu.
Uang diklaim bukan menjadi masalah bagi Godin karena dia ingin menyelesaikan mimpinya kembali ke Atletico.
Namun, Godin diperkirakan akan sulit menjadi pilihan pertama bagi pelatih Diego Simeone mengingat kehadiran bek-bek tangguh yang lebih muda seperti Stefan Savic, Jose Maria Gimenez, Mario Hermoso dan Felipe.
Godin bisa memberikan Simeone dorongan mental dan kepemimpinan bagi skuad Atletico bila ingin mempertahankan trofi LaLiga mereka.
Baca Juga: Persita Bungkam Bhayangkara FC, Widodo C Putro: Alhamdulillah
Berita Terkait
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
Terungkap Kata-kata Vinicius Jr yang Picu Ricuh Real Madrid vs Atletico Madrid
-
Emil Audero Main Penuh, Cremonese Raih Hasil Imbang 2-2 Lawan Cagliari
-
Koke Kirim Psywar ke Real Madrid: Atletico Siap Habis-habisan Demi Tiket Final
-
Prediksi Skor dan Jadwal Semifinal Piala Super Spanyol: Atletico Madrid vs Real Madrid
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Persembahkan 4 Gelar, Ini Kata-kata Hansi Flick Usai Bawa Barcelona Hajar Real Madrid di Final
-
John Herdman Kurang Fit, Kelelahan?
-
Alessandro Bastoni Bongkar Kesalahan Inter Usai Ditahan Napoli: Kami Seharusnya Bisa Menang!
-
Scott McTominay Puji Mental Baja Napoli, Sindir Inter Milan Usai Hasil Imbang
-
Inter Milan Ditahan Imban Napoli, Chivu Sebut Perebutan Scudetto Bakal Panas hingga Akhir Musim
-
Media Belanda Prihatin Lihat Ancaman Pembunuhan yang Menimpa Thom Haye
-
Manchester United Putuskan Pelatih Interim Hari Ini, Michael Carrick Geser Solskjaer?
-
Bobotoh Padati GBLA, Bojan Hodak Sebut Atmosfer Laga Persib vs Persija Fantastis
-
Kata Arya Sinulingga Soal Alasan John Herdman Mau Latih Timnas Indonesia
-
Catat! Jadwal Terbaru Perkenalan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia