Suara.com - Klasemen Liga Champions terkini usai berakhirnya matchday kelima babak penyisihan grup, Kamis (25/11/2021) dini hari WIB. Borussia Dortmund dipastikan tersingkir, persaingan Grup B sengit hingga laga terakhir.
Borussia Dortmund harus terusir dari Liga Champions seusai tersungkur di markas Sporting CP. Mereka kalah dengan skor 1-3 di Stadion Jose Alvalade, Lisbon, Portugal.
Hasil itu membuat Dortmund turun ke posisi ketiga klasemen dengan raihan enam poin, tertinggal tiga poin dari Sporting yang naik ke urutan kedua, demikian catatan laman resmi UEFA.
Kendati poin Dortmund setara Sporting, mereka dipastikan tak mungkin lagi menyalip wakil Portugal meski masih akan memainkan satu laga penyisihan lantaran kalah head-to-head.
Kondisi itu membuat Sporting dipastikan lolos ke babak 16 besar mendampingi Ajax yang sudah melenggang sebagai juara grup.
Di laga lain, AC Milan berhasil mengalahkan Atletico Madrid 1-0 dalam matchday kelima Grup B, saat Liverpool menekuk FC Porto guna memperkokoh posisinya di puncak klasemen.
Hasil-hasil itu membuat persaingan memperebutkan satu tiket tersisa ke babak 16 besar di Grup B makin sengit. AC Milan, Porto, dan Atletico Madrid masih berpeluang lolos di matchday terakhir.
Kemanangan atas Atletico membuat Milan untuk sementara menduduki posisi ketiga dengan koleksi empat poin, setara Atletico Madrid tetapi unggul selisih gol.
Kedua tim hanya terpaut satu poin dari FC Porto di peringkat kedua yang pada laga ini harus takluk dari Liverpool dengan skor 2-0.
Baca Juga: Besiktas vs Ajax: Menang 2-1, Pasukan Erik ten Hag Jaga Rekor Kemenangan
Di matchday terakhir, FC Porto akan menjamu Atletico Madrid pada 8 Desember mendatang. Sementara AC Milan bakal melakoni laga hidup mati kontra Liverpool di tanggal yang sama.
Berikut klasemen Liga Champions terkini
Tag
Berita Terkait
-
Hasil Bola Tadi Malam, Liga Champions: PSG Terjungkal, Milan Perpanjang Nafas
-
Sheriff vs Real Madrid: Los Blancos Kunci Tiket 16 Besar Usai Menang 3-0
-
Liverpool vs Porto: Mainkan Pelapis, The Reds Tetap Menang
-
Atletico Madrid vs Milan: Gol Telat Antar Rossoneri Petik Kemenangan Perdana
-
Man City vs PSG: Lionel Messi Cs Bertekuk Lutut di Etihad
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Satu Dekade David Beckham Dipecahkan Bek Muda AC Milan
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Hasil Bundesliga: Diwarnai Drama 6 Gol, Frankfurt versus Dortmund Berakhir Kecewa
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Persib Bandung dan APPI Gelar Charity "Dari Sepak bola untuk Sumatra"
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare