Suara.com - Irfan Jaya resmi berseragam Bali United di putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022. Dia pun mengucapkan terima kasih sekaligus berpamitan dengan klub lamanya, PSS Sleman dan fans, Slemania.
Kabar Irfan Jaya merapat ke Bali United pasca membela timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020 itu dikonfirmasi langsung oleh Serdadu Tridatu di laman resminya.
“Irfan Jaya akan segera bergabung dengan Bali United setelah selesai menjalankan karantina bersama Timnas Indonesia pasca Piala AFF lalu," ujar Chief Executive Officer (CEO), Bali United, Yabes Tanuri.
"Rencananya ia akan langsung menjalani latihan bersama tim. Semoga proses adaptasinya dapat berjalan dengan mudah dan kami harap ia mampu memberikan kontribusi positif untuk Serdadu Tridatu."
Irfan Samaling Kumi atau lebih dikenal dengan nama Irfan Jaya adalah pemain asal Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan yang berposisi sebagai penyerang sayap.
Pemain kelahiran 1 Mei 1996 ini mengawali kariernya dari SSB Butta Sinoa sebelum akhirnya menjadi bagian dari Tim Porda Bantaeng yang meraih medali emas pada 2014 lalu.
Irfan Jaya juga menjadi salah satu pemain kunci yang membawa Persebaya Surabaya menjuarai Liga 2 tahun 2017 sekaligus mengantarkan tim Bajul Ijo naik kasta tertinggi sepak bola di Indonesia.
Terakhir, Irfan membela PSS Sleman yang membawa tim ini berada pada posisi ketiga ajang Piala Menpora 2021 lalu sebelum akhirnya menjadi andalan TImnas Indonesia saat ini.
Pada ajang Piala AFF 2020 lalu di Singapura, Irfan menjadi salah satu pemain yang tersubur dalam mencetak gol sekaligus membawa skuad asuhan Shin Tae Yong berada pada babak final.
Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2022
Meskipun gagal meraih medali emas, kontribusi ia di lapangan hijau sangat memukau dengan torehan 3 gol bagi TImnas Indonesia.
Irfan akan segera bergabung dengan skuad Bali United usai selesai menjalankan masa karantina sekembalinya dari Singapura.
Setelah resmi hengkang, Irfan Jaya tak lupa mengucapkan terima kasih kepada PSS Sleman. Hal itu disampaikannya lewat Instagram.
"Assalamualaikum.Matur suwun PSS Sleman atas kesempatan yang di berikan kepada saya selama ini, saya sangat bangga dan merasa terhormat pernah menjadi bagian dari tim hebat ini," tulis Irfan Jaya.
"Terima kasih kepada seluruh manajemen, pemain , staf pelatih dan official pss atas waktunya dan kebersamaan nya selama ini mohon maaf jika ada hal-hal tidak baik yang saya lakukan selama berada di klub."
"Untuk para fans slemania dan bcsxpss terima kasih doanya dan supportnya untuk saya selama ini, sampai jumpa lagi di lain kesempatan, semoga pss semakin sukses dan jaya selalu."
Berita Terkait
-
3 Kekalahan Terbesar Timnas Indonesia di Final Piala AFF
-
Apesnya Dion Cools, Dibuang Klub Usai Malaysia Dirontokkan Indonesia di Piala AFF
-
Update Transfer Persis Solo 6 Januari 2022: Rifaldi Bawuo dan Kanu Helmiawan ke PSS Sleman
-
4 Faktor yang Bisa Bikin Mees Hilgers Batal Bela Timnas Indonesia
-
Andalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 Berpotensi Tergusur Jika 4 Pemain Ini Datang
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Ngeri! Eks Manchester United Patahkan Tulang Kepala Rekan Setim
-
Erick Thohir Pastikan 3 Sosok Ini Tetap Bersama PSSI, Termasuk Simon Tahamata
-
Bojan Hodak: Ada Parasit di Tubuh Thom Haye
-
Intip Kekuatan Honduras, Lawan Timnas Indonesia U-17 yang Diperkuat Anak Eks Bomber Inter Milan
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Modus Licik Eks ART Curi 5 Jam Mewah Iker Casillas, Kerugian Capai Rp3,5 M
-
PSSI Didesak Gara-gara Gosip Jepang Keluar dari AFC Santer di Indonesia
-
3 Gerbong Belanda yang Tidak Didepak PSSI Seperti Patrick Kluivert
-
Ketahuan! Simon Tahamata Temui Clarence Seedorf, Calon Pengganti Kluivert?
-
Tampil Impresif, Chelsea dan AC Milan Rebutan Kiper Keturunan Jepang