Suara.com - Arema FC akan berhadapan dengan PSS Sleman dalam laga pekan ke-19 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (13/1/2022).
Kedua tim saat ini sedang dalam kepercayaan diri tinggi. Arema FC pekan lalu bisa mengalahkan Bhayangkara FC, 1-0. Sementara PSS membantai Persiraja Banda Aceh, 4-1.
Kemenangan Arema FC itu membuat mereka kini bersaing di papan atas klasemen sementara BRI Liga 1. Saat ini tim besutan Eduardo Almeida berada di posisi dua dengan perolehan 37 poin.
Total poin yang dikumpulkan Singo Edan itu sama dengan Persib Bandung selaku pemuncak klasemen. Mereka berada di peringkat kedua karena kalah jumlah selisih gol.
Merujuk hal itu, kemenangan atas PSS Sleman bakal membuat Kushedya Hari Yudo dan kawan-kawan berpeluang menggusur Persib Bandung dari puncak klasemen.
Persib sendiri akan memainkan laga pekan ke-19 BRI Liga 1 hari ini. Mereka bakal menghadapi Bali United di Stadion Ngurah Rai.
Meski tengah dalam tren positif, Arema FC menatap laga ini dengan kondisi puncak. Mereka harus kehilangan Sergio Silva yang terkena akumulasi kartu.
Kemungkinan, Fabiano Beltrame bakal mengisi tempat tersebut. Sang bek anyar didatangkan pada bursa transfer paruh musim ini dari Persis Solo.
Di sisi lain, PSS Sleman juga pasti termotivasi memenangi pertandingan. Tim berjuluk Super Elang Jawa itu ingin memperbaiki posisi di klasemen.
Baca Juga: Gol Larut Wallace Costa Bawa PSIS Menang Tipis atas Persiraja
Saat ini PSS ada di peringkat 10. Mereka telah mengumpulkan 24 poin dari 18 laga.
Motivasi semakin berlipat lantaran Arema FC satu-satunya tim BRI Liga 1 yang baru sekali mengalami kekalahan. Tentu, pelatih I Putu Gede punya strategi khusus untuk menundukkan Singo Edan.
Adapun dari tiga pertemuan terakhir, PSS lebih unggul. Mereka dua kali mengalahkan Arema, sementara Singo Edan sekali menang.
Prediksi Susunan Pemain:
Arema FC: Adilson Maringa; Rizky Dwi Febrianto, Fabiano Beltrame, Bagas Adi, Johan Alfarizi; Jayus Hariono, Hanif Sjahbandi; Dendi Santoso, Rensi Yamaguchi, Kushedya Hari Yudo; Carlos Fortes
Pelatih: Eduardo Almeida
Berita Terkait
-
Usai Kalahkan Persiraja, PSIS Semarang akan Fokus Persiapkan Diri Melawan Arema Malang
-
Persib Bandung vs Bali United: Hadapi Sang Mantan, Spaso Tak akan Sungkan
-
Persib Bandung vs Bali United, Ini 5 Pemain yang Pernah Membela Kedua Tim
-
Persik Kediri Merekrut Pemain Asal Filipina Marwin Angeles
-
Arema FC Incar Tiga Poin Lawan PSS Sleman
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Radja Nainggolan Diincar Klub Super League, Comeback ke Indonesia?
-
Bojan Hodak Ngeri Komentari Wasit di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Negara yang Diperkuat Gelandang Leicester City Ajak Timnas Indonesia Tanding di FIFA Matchday
-
Pertama Kali ke GBLA? Ini Panduan Transportasi dan Tribun Favorit Bobotoh Jelang Persib vs Persija
-
Eks Junior Kevin Diks Bikin Barcelona Panen Cuan, Beli Murah Kini Nilai Jual Meroket
-
Langkah Manajemen Persib Bandung untuk Antisipasi Kehadiran Suporter PersijaJakarta
-
Rumor ke Persib Berakhir Sudah: FC Dallas Rilis Jadwal Pramusim Padat untuk Maarten Paes
-
GBLA Siaga Satu, Polda Jabar Ambil Alih Keamanan Duel Panas Persib vs Persija
-
Artis yang Dilarang Konser di Indonesia Bakal Bawakan Lagu Resmi Piala Dunia 2026, Siapa Dia?
-
Dirumorkan Ogah Perpanjang Kontrak, Luis Enrique ke Manchester United?