Suara.com - Hasil Piala Afrika 2021 yang berlangsung Kamis hingga Jumat (14/1/2022) dini hari WIB, menyajikan dua pertandingan dari Grup A. Kamerun hajar Ethiopia, sementara Burkina Faso menekuk Tanjung Verde.
Tim nasional Kamerun mengunci tiket babak 16 besar Piala Afrika 2021 seusai melumat Ethiopia dengan skor 4-1 dalam laga lanjutan penyisihan Grup A di Stadion Olembe, Yaounde.
Kemenangan itu membuat Kamerun mantap memuncaki klasemen sementara Grup A dengan raihan enam poin penuh dari dua pertandingan dan sang tuan rumah jadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar.
Kamerun sempat dikejutkan gol cepat Dawa Hotessa yang membuat Ethiopia memimpin, tetapi masing-masing dua gol dari Karl Toko Ekambi dan Vincent Aboubakar menyokong tim besutan Toni Conceicao itu bangkit meraih kemenangan, demikian catatan situs resmi CAF.
Empat menit pertandingan berjalan, Ethiopia menciptakan kejutan saat mencuri keunggulan melalui Hotessa yang menyelesaikan umpan silang Amanuel Gebremichael dengan sontekan kaki kanannya.
Namun, keunggulan itu tak bertahan lama sebab empat menit kemudian Ekambi menyamakan kedudukan untuk Kamerun setelah menanduk umpan silang Collins Fai dan sejak itu tuan rumah tampil lebih percaya diri.
Ethiopia mampu memberi perlawanan dan beberapa kali mengancam gawang Kamerun, tetapi skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Kamerun berbalik memimpin delapan menit memasuki babak kedua ketika umpan silang Fai kali ini diselesaikan dengan akurat oleh Aboubakar yang menyundul bola ke pojok kiri bawah gawang.
Dua menit berselang, Aboubakar sukses mencetak gol keduanya menyelesaikan situasi serangan balik cepat Kamerun dengan memanfaatkan umpan sodoran Nicolas Moumi Ngamaleu demi membuat keunggulan Kamerun bertambah jadi 3-1.
Baca Juga: Jebolan Liga Indonesia Ini Pernah Tampil di Piala Afrika, Berikut Daftarnya
Momentum Kamerun berlanjut dan pada menit ke-67 giliran Ekambi yang mencetak gol keduanya setelah mengkonversi umpan terobosan dari Martin Hongla untuk membuat kedudukan jadi 4-1 atas Ethiopia.
Sejak gol itu, Ethiopia kesulitan untuk menciptakan peluang berarti lantaran serangan mereka selalu patah sebelum memasuki area pertahanan Kamerun.
Fai, yang sudah membukukan dua assist, nyaris menutup pertandingan dengan tambahan satu gol tepat di pengujung waktu normal, sayang tembakannya masih membentur tiang gawang dan skor 4-1 tak berubah hingga peluit bubaran.
Kekalahan tersebut membuat Ethiopia terdampar di dasar klasemen tanpa satu poin pun dan wajib menang saat menghadapi Burkina Faso di laga pemungkas Grup A pada Senin (17/1) apabila ingin memiliki sedikit peluang untuk lolos ke babak 16 besar.
Pada hari yang sama, Kamerun akan menghadapi Tanjung Verde dalam laga pemungkas di Yaounde.
Burkina Faso Buka Kans ke 16 Besar Usai Tekuk Tanjung Verde
Berita Terkait
-
5 Pemain Serie A yang Tampil di Piala Afrika
-
Pemberontak Serang Militer Kamerun, Baku Tembak Tak Terhindarkan Jelang Pertandingan Piala Afrika Mali Vs Tunisia
-
Laga Tunisia vs Mali Kisruh Setelah Wasit Ngebet Sudahi Pertandingan Sebelum 90 Menit
-
Hasil Piala Afrika: Mali Taklukkan Tunisia 1-0 dalam Drama Dua Penalti Beda Hasil
-
Kota Limbe Tetap Gelar Pertandingan Piala Afrika 2021 Meski Terjadi Perang Sipil
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?
-
Johannes Siregar Pemain Keturunan Batak di Jerman, Pernah Belajar di Klub Kevin Diks
-
Bojan Hodak Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Igor Tolic Ungkap Hal Mengejutkan
-
Miris! Klub Malaysia Ogah Tampung 7 Pemain Naturalisasi Abal-abal