Suara.com - Manchester United akan kembali menghadapi Aston Villa setelah sebelumnya mengalahkan sang lawan di putaran ketiga Piala FA dengan skor tipis 1-0, 11 Januari lalu.
Laga Aston Villa vs Manchester United di pekan ke-22 Liga Inggris akan tersaji di Villa Park, pada Minggu (16/1/2022) pukul 00.30 WIB.
Merujuk klasemen dan rekor pertemuan, Manchester United memiliki modal yang jauh lebih baik jelang laga ini.
Setan Merah, yang meski mendapat banyak kritik karena tampil tak meyakinkan di bawah asuhan manajer interim Ralf Rangnick, untuk sementara bertengger di peringkat ketujuh klasemen.
Dalam lima laga terakhir di semua kompetisi, mereka berhasil meraih tiga kemenangan, sekali imbang dan sekali kalah.
Di sisi lain, Aston Villa yang sempat mendapatkan tuah instan sejak merekrut Steven Gerrard, mulai merasakan jalan terjal di bawah asuhan legenda Liverpool tersebut.
Dalam lima laga terakhir, Aston Villa cuma meraih satu kemenangan dengan sisanya berakhir kekalahan.
Performa buruk itu tak hanya membuat mereka tersingkir dari Piala FA, tetapi posisi mereka di klasemen Liga Inggris juga melorot.
Aston Villa untuk sementara terdampar di peringkat ke-14 dengan koleksi 22 poin dari 19 pertandingan, terpaut sembilan poin dari Manchester United dengan jumlah laga yang sama.
Baca Juga: Resmi Gabung Aston Villa, Momen Philippe Coutinho Masuk Situs Dewasa Jadi Sorotan
Meski tengah dalam tren negatif, Aston Villa mendapat suntikan tenaga anyar jelang laga ini. Pemain pinjaman dari Barcelona, Phillipe Coutinho diperkirakan sudah bisa bermain di laga ini.
Coutinho merupakan winger eksplosif yang sempat bermain dengan Steven Gerrard di Liverpool. Kini keduanya akan kembali bekerjasama dengan jabatan berbeda di mana Stevie G --sapaan akrab Gerrard-- kini menjadi pelatihnya.
Rekor pertemuan Aston Villa vs Manchester United
5 Pertemuan Terakhir
11/01/2022 MU 1-0 Villa (Piala FA)
25/09/2021 MU 0-1 Villa (Liga Inggris)
09/05/2021 Villa 1-3 MU (Liga Inggris)
02/01/2021 MU 2-1 Villa (Liga Inggris)
10/07/2020 Villa 0-3 MU (Liga Inggris).
5 Laga Terakhir Aston Villa
Tag
Berita Terkait
-
Jadwal Siaran Langsung Bola Malam Ini: Man City vs Chelsea, Aston Villa vs MU, hingga PSG vs Brest
-
Prediksi Persela Lamongan vs Persija Jakarta di BRI Liga 1
-
Kesal dengan Sikap Dortmund, Erling Haaland Segera Putuskan Masa Depan
-
Hasil Bola Tadi Malam: Dortmund Cukur Freiburg, Brighton Imbang, hingga Piala Afrika
-
Brighton vs Crystal Palace: Gol Bunuh Diri Selamatkan Seagulls dari Kekalahan
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Dicoret Patrick Kluivert, Asnawi Mangkualam Mengamuk di Thailand
-
Head-to-Head Juventus vs AC Milan: Siapa Raja Sebenarnya di Italia?
-
Prediksi Juventus vs AC Milan: Siapa yang Akhiri Rekor Tak Terkalahkan?
-
Enzo Maresca Tiru Gaya Mourinho! Selebrasi Liar Berujung Kartu Merah di Laga Chelsea vs Liverpool
-
Telepon Misterius Cristiano Ronaldo Pada 2019 Bikin Ivan Rakitic Menyesal
-
Liverpool Kalah Lagi, Arne Slot Kesal Berat! Gary Neville Ungkap Biang Keroknya
-
Hasil Liga Spanyol: Jungkalkan Villarreal, Real Madrid Kembali Puncaki Klasemen
-
Calvin Verdonk Dicoret dari Skuad Lille, Lobi PSSI demi Kualifikasi Piala Dunia 2026?
-
Justin Hubner Tampil Gemilang, Bawa Fortuna Sittard Menang 1-0 atas Volendam
-
Breaking News! Patrick Kluivert Semringah, Maarten Paes Is Back