Suara.com - Duel papan atas BRI Liga 1 2021/2022 akan tersaji antara Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Ngurah Rai, Bali, Selasa (18/1/2022) malam WIB. Siapa yang akan memenangi pertandingan bakal mendapatkan puncak klasemen.
Hal ini berkaca dari hasil imbang Arema FC selaku penghuni sementara puncak klasemen dengan 41 poin. Seperti diketahui, Singo Edan --julukan Arema FC-- bermain imbang tanpa gol menghadapi PSIS Semarang, Senin (17/1/2022).
Adapun Bhayangkara FC yang saat ini di posisi dua berpeluang ke puncak klasemen karena hanya selisih satu poin dengan Arema FC. Tentu dengan syarat bisa mengalahkan Persebaya.
Akan tetapi bukan perkara mudah mengalahkan Persebaya yang sedang on fire. Tim berjuluk Bajul Ijo itu juga bisa menempati puncak klasemen karena sudah mengumpulkan 39 poin dan saat ini ada di posisi tiga.
Hasil kekalahan bakal membuat salah satu dari ketua tim ini berpotensi turun peringkat. Pasalnya, ada Persib Bandung yang siap mengkudeta mereka andai bisa mengatasi Borneo FC.
Di atas kertas tentu Persebaya lebih diunggulkan dalam laga ini. Tim asuhan Aji Santoso belum terkalahlan dalam 13 laga terakhir.
Akan tetapi, Bhayangkara FC juga bukan tim sembarangan. Dari segi materi pemain kedua tim terbilang cukup imbang.
Laga bakal makin sengit karena Persebaya adalah tim paling produktif lantaran telah mencetak 37 gol sejak BRI Liga 1 bergulir. Sementara The Guardian --julukan Bhayangkara FC-- adalah salah satu tim dengan pertahanan terbaik.
Tim asuhan Paul Munster baru kebobolan 13 gol. Sama dengan catatan yang diraih Arema FC dan Persib Bandung.
Baca Juga: Prediksi Borneo FC vs Persib Bandung di BRI Liga 1
Perkiraan susunan Pemain
Bhayangkara FC (4-2-3-1): Awan Setho; Sani Rizki, Hansamu Yama, Anderson Salles, Ruben Sanadi, Lee Yoo-joon, Evan Dimas, TM Ichsan; Andik Vermansah, Ezechiel N’Douassel, Melvin Platje
Pelatih: Paul Munster
Persebaya Surabaya (4-3-3): Andhika Ramadhani; Ady Setiawan, Arif Satria, Rizky Ridho, Reva Adi; M Hidayat, M Alwi Slamat; Bruno Moreira, Marselino Ferdinan, Taisei Marukawa; Samsul Arif
Pelatih: Aji Santoso
Berita Terkait
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Radja Nainggolan Diincar Klub Super League, Comeback ke Indonesia?
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Nasib Igor Thiago, Bersinar di Premier League, Diprediksi Gagal Tampil di Piala Dunia 2026
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga
-
Michael Carrick Akan Segera Diumumkan Jadi Manajer Interim Manchester United
-
Ayah Komika, Anak Pakar Fisik Dunia, Ini Latar Belakang Keluarga Cesar Meylan
-
Aston Villa Gigit Jari, Duit Rp587 Miliar Ditolak Wonderkid Real Madrid
-
Gol Dramatis Justin Hubner Bikin Pelatih Dean James Murka Kritik Keras Lini Pertahanan
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat