Suara.com - Pemain Persik Kediri, Arthur Irawan, heboh ketika klubnya berhasil menang comeback melawan PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1, Rabu (2/2/2022).
Melalui unggahan di Instagram Stories, Arthur Irawan membagikan momen saat dirinya melakukan video call dengan skuad Persik Kediri. Ia sangat semringah ketika tim berjuluk Macan Putih mengalahkan mantan klubnya, PSS.
"Kalian luar biasa! Andalan semua! full senyum," tulis Arthur Irawan di keterangan postingannya.
Nah, pemain berusia 28 tahun ini memang tak ikut bermain dalam laga Persik melawan PSS. Sebab, ia harus menjalani karantina karena terjangkit Covid-19.
Maka dari itu, Arthur langsung melakukan panggilan video call kepada rekan setimnya ketika Persik Kediri keluar sebagai juara ketika menghadapi PSS.
Sementara itu, kemenangan Persik atas PSS juga terbilang dramatis. Skuad Macan Putih mampu comeback ketika menghadapi tim berjuluk Super Elang Jawa.
PSS awalnya berhasil ungguk lewat gol Kim Kurniawan. Persik kemudian sempat menyamakan kedudukan lewat Faris Aditama.
Sayangnya, PSS kembali unggul berkat gol dari eks striker Persib yang bernama Wander Luiz. Akan tetapi, skuad Macan Putih tidak kendur meski tertinggal lagi.
Septian Bagaskara muncul sebagai pahlawan kemenangan Persik. Ia berhasil mencetak dua gol sehingga membalikkan keadaan menjadi 3-2 bagi skuad Macan Putih.
Baca Juga: Jelang Piala AFF U-23 2022, Tak Ada Laga Uji Coba untuk Timnas Indonesia
Atas hasil ini, Persik Kediri mampu menggeser PSS di urutan ke-12 klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 25 poin. Sedangkan, Super Elang Jawa ada di bawahnya dengan poin sama, tapi masih kalah selisih gol.
Berita Terkait
-
Prihatin Sejumlah Pertandingan BRI Liga 1 Ditunda Akibat COVID-19, Teco Ingatkan Pentingnya Prokes
-
Meski Kasus Covid-19 Meningkat, PT LIB Tetap Akan Tuntaskan Liga 1 2021-2022 di Bali
-
Tira Persikabo Vs Bali United, Teco: Pemain Harus Kerja Keras untuk Menang
-
LIB Tetap Selesaikan Seri 4 BRI Liga 1 di Bali
-
Skuad Persebaya Diterjang Badai COVID-19, Aji Santoso Setuju Liga Tetap Jalan
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA
-
Hasil Piala FA: Adik Wayne Rooney Bawa Tim Amatir Cetak Sejarah Singkirkan Juara Bertahan
-
Jaminan Laga Sengit! Ini Link Live Streaming Persib Bandung vs Persija